Sebuah gol spektakuler dari Carlos Tevez bersarang ke gawang Borussia Dortmund saat laga baru berjalan tiga menit. Gol yang membuat skuat Die Borussen langsung terpukul.
Dortmund menjamu Juventus di Signal Iduna Park, Kamis (19/3/2015) dinihari WIB dengan posisi tertinggal 1-2 dari leg pertama di Turin. Tak buruk-buruk amat sebetulnya mengingat mereka mengantongi satu gol tandang. Artinya, kemenangan 1-0 akan cukup untuk merebut tiket ke perempatfinal.
Tapi baru tiga menit berjalan, Dortmund langsung mendapatkan hantaman mental kala Tevez mencetak gol. Tim besutan Juergen Klopp itu lantas coba menekan, tapi kesulitan masuk ke kotak penalti Juve. Para akhirnya mereka cuma mampu melepaskan sepakan-sepakan dari luar kotak penalti dan menyerang lewat umpan-umpan silang yang tak efektif.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kapten Dortmund Mats Hummels mengakui gol cepat Tevez membuat mental timnya langsung rontok. Di babak kedua penampilan timnya tak juga membaik, bek 26 tahun itu pun menerima kekalahan memalukan 0-3 di depan pendukung sendiri.
"Kebobolan gol di awal pertandingan jelas membuat kami terkejut. Anda tidak bisa menyangkal itu. Hampir selama pertandingan kami gagal menciptakan peluang penting," katanya di situs resmi UEFA.
"Di babak kedua, kami benar-benar kehilangan ritme permainan dan pada akhirnya skor tersebut memang layak. Kami tidak bisa mengklaim bahwa kami berada di level yang sama dengan Juventus hari ini," tandas Hummels.
(raw/nds)











































