Bek tengah Juventus Andrea Barzagli mensyukuri pertemuan dengan AS Monaco di perempatfinal. Namun begitu, Barzagli meyakini peluang lolos kedua tim sama besar.
Di leg pertama, Juve akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah dalam laga yang digelar Rabu (15/4/2015) dinihari WIB. Sepekan berikutnya, Monaco gantian akan menjamu Bianconeri di Stade Louis.
Secara teori, Juventus memang lebih difavoritkan lolos. Barzagli dkk. memiliki lebih banyak pengalaman di Liga Champions, mengingat Monaco baru kali ini tampil lagi di kompetisi itu setelah terakhir kali pada 2004-05.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Juve pun bertuah di Turin. Mereka belum pernah menderita kekalahan di laga kandang melawan tim dari Prancis dengan sembilan kemenangan dan dua seri. Di Liga Europa musim lalu, Juve mengalahkan Olympique Lyon 2-1 di babak perempatfinal sekaligus memenangi pertarungan dengan agregat 3-1.
"Pertandingan akan berjalan 50-50, tapi melawan tim lain presentasenya akan kurang," kata Barzagli kepada La Stampa yang dikutip Football Italia. "Di atas kertas, aku pikir undian ini berjalan baik dan kami beruntung."
"Melawan Monaco, kami akan memainkan permainan kami dan jika kami lolos dari babak ini makan kami akan berada di semifinal -- dari sana segalanya bisa saja terjadi," sambung bek Italia itu sembari mengungkapkan optimismenya bahwa Juve bisa tampil sebagai juara.
"Bermimpi tidak membawa kerugian, dan Liga Champions juga tergantung pada cedera, performa, serta keberuntungan," simpul dia.
(rin/mrp)











































