Demi Menghapus Keraguan akan Level Juve di Eropa

Jelang Monaco vs Juventus

Demi Menghapus Keraguan akan Level Juve di Eropa

- Sepakbola
Rabu, 22 Apr 2015 13:25 WIB
Demi Menghapus Keraguan akan Level Juve di Eropa
Giuseppe Cacace/AFP
Monako -

Meski mendominasi Serie A dalam beberapa tahun terakhir, namun Juventus masih memble di Eropa. Juventus berambisi lolos ke semifinal untuk menghapus keraguan terhadap kemampuan Juve.

Juve terbukti telah merajai Italia dengan merengkuh hat-trick Scudetto secara beruntun. Di 2014-15, Bianconeri di ambang titel liga keempat menyusul keunggulan 15 poin dari rival-rival terdekatnya padahal kompetisi tinggal menyisakan tujuh pertandingan saja.

Dominasi Juventus di negaranya sendiri semakin diperkuat pada musim ini. Pasukan Massimilliano Allegri itu berpeluang meraih gelar domestik ganda setelah sukses menembus final di mana mereka akan berhadapan dengan Lazio.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Walau perkasa di dalam negeri, tapi grafik sebaliknya terjadi di Liga Champions. Sejak kembali ke kompetisi antarklub tertinggi ini pada 2012-13 setelah beberapa musim absen, Juventus paling banter cuma melaju sampai perempatfinal.

Malam ini (22/4/2015) Juve akan mencoba menumpas AS Monaco saat bertandang ke Stade Louis II dalam laga leg II babak perempatfinal. Dengan keunggulan 1-0 di leg pertama, 'Si Nyonya Besar' tinggal butuh minimal hasil seri untuk lolos ke semifinal pertamanya sejak 2003.

"Aku sepenuhnya bahwa ini adalah pertandingan yang sangat penting untukku, rekan-rekan setimku, dan seluruh klub," ucap kiper sekaligus kapten Juve Gianluigi Buffon di Football Italia.

"Aku rasa ini membuktikan bahwa jika kami lolos dari babak ini, Juventus sedang berkembang dan akan menempatkan sebuah penanda pada level pembuktian di Eropa -- apabila masih ada yang meragukan -- bahwa kami sudah kembali."

"Oleh karena itu akan membantu menekan lawan dan membangun kembali kebanggaan kami," imbuh Buffon.



(rin/roz)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads