Atletico Ditahan Astana 0-0

Liga Champions Grup C

Atletico Ditahan Astana 0-0

Lucas Aditya - Sepakbola
Rabu, 04 Nov 2015 00:06 WIB
Atletico Ditahan Astana 0-0
Reuters
Astana -

Atletico Madrid gagal membawa pulang poin penuh dari markas Astana. Los Colchoneros bermain imbang 0-0 saat melawan wakil Kazakhstan itu.

Dalam pertandingan di Astana Arena, Selasa (3/11/2015) malam WIB, Atletico mampu unggul penguasaan bola sepanjang 90 menit menurut data yang dilansir Soccernet. Mereka mencatatkan 65 persen ball possession.

Tak cuma itu mereka juga mampu 14 kali melakukan attempts, tapi cuma tiga yang menemui bidang. Sementara itu, Astana bisa delapan kali melepaskan percobaan, dua menemui bidang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan tambahan satu angka ini, Atletico kini ada di posisi pertama Grup C, dengan raihan tujuh poin. Sementara itu, Astana yang mengumpulkan dua poin ada di posisi terakhir.

Jalannya pertandingan

Atletico melepaskan percobaan pertama pada menit 10. Soal sepakan Gabi masih bisa diblok barisan belakang Astana.

Semenit kemudian giliran Tiago yang melepaskan sepakan dari jarak dekat, tapi usahanya itu masih gagal. Juanfran yang melakukan percobaan di menit yang sama, tapi juga belum menemui bidang.

Upaya Atletico untuk membongkar pertahanan Astana di menit 16 belum berhasil. Tendangan Guillherme Siqueira dari dalam kotak penalti masih bisa diblok.

Di menit 22, Astana balik mengancam. Ancaman itu hadir lewat Roger Canas, tapi belim menemui bidang.

Satu sepakan Foxi Kethevoama dari luar kotak penalti menjadi satu-satunya percobaan on target yang dilesakkan oleh Astana di babak pertama.

Peluang terbaik Atletico pada menit 45 lahir lewat kaki Koke. Sepakannya dari sayap kiri masih membentur mistar hingga belum berbuah gol. Di babak pertama belum ada gol tercipta.

Dua menit setelah restart, Astana mengancam. Sepakan Dmitriy Shomko sudah tepat sasaran tapi belum berbuah gol.

Atletico memberikan tekanan lewat sepak pojok di menit 56. Sial, sundulan Diego Godin belum berbuah gol.

Antoine Griezmann menyia-nyiakan peluang di menit 75. Sepakannya dari dalam kotak penalti masih melebar.

Godin gagal menyambar umpan sepak pojok Yannick Ferreira-Carrasco pada menit 82. Kans itu hanya berbuah tendangan gawang untuk tim tuan rumah.

Di sisa pertandingan tak ada gol tercipta. Laga beerakir dengan skor 0-0.
Β 
Susunan Pemain:

Astana: Eric; Anicic, B. Ilic, Postnikov, Shomko; Maksimovic, Kethevoama, Muzhikov (Zhukov 78); Canas, Dzholchiyev (Beysebekov 90), Kabananga (Shchetkin 80)

Atletico: Oblak; Juanfran, Jimenez, Godin, Siqueira; Saul (Carrasco 73), Tiago, Gabi, Koke (Oliver 82); Griezmann, Torres (Martinez 64)

(cas/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads