FC Porto berhasil memetik kemenangan saat melawat ke markas Maccabi Tel-Aviv di matchday IV Liga Champions. Mereka menang dengan skor akhir 3-1.
Saat babak pertama di Sammy Ofer Stadium, Kamis (5/11/2015), Porto unggul satu gol pada babak pertama. Gol itu dilesakkan oleh Cristian Tello, pada menit 19.
Memanfaatkan bola sodoran Andre Andre, Tello mampu melepaskan sepakan terarah dari dalam kotak penalti yang mengarah ke tiang jauh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Porto kian tak terkejar setelah Miguel Layun mencatatkan namanya di papan skor pada menit 72. Menerima bola sodoran Tello, dia mengelabui bek tuan rumah lalu melepaskan sepakan terarah dari dalam kotak penalti.
Maccabi Tel-Aviv bisa mencetak gol untuk memperkecil ketertinggalan pada menit 75. Gol itu diciptakan oleh Eran Zehavi lewat titik putih pada menit 75. Sebelumnya terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh Maxi pada Zahavi menjadi sebanya.
Dengan kemenangan ini Porto kokoh duduk di posisi puncak Grup G dengan raihan 10 angka. Sementara Kiev, menempati tiga dengan raihan lima poin. Porto belum terkalahkan di fase grup, mengoleksi tiga kemenangan dan satu hasil imbang.
Susunan Pemain
Maccaby Tel-Aviv: Rajkovic, Tibi, Harush (Mitrovic 46), Ben Haim, Badias, Alberman, Rikan, Peretz (Igeobor 83),Zehavi, Ben Haim, VErmouth, Basat
Porto: Casillas, Pereira, Indi, Marcano, Layun, Neves, Vandro (Herrera 63), Danilo, Aboubakar, Tello (Varela 66), Ande Andre (Giannelli)
(cas/roz)











































