Perayaan Kelolosan PSG Tak Se-'Wah' Kepulangan Ibra ke Malmo

Perayaan Kelolosan PSG Tak Se-'Wah' Kepulangan Ibra ke Malmo

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Kamis, 26 Nov 2015 10:25 WIB
Perayaan Kelolosan PSG Tak Se-Wah Kepulangan Ibra ke Malmo
REUTERS/Andreas Hillergren/TT News Agency
Malmo -

Laga Malmo kontra Paris St-Germain jadi laga spesial untuk Zlatan Ibrahimovic. Saking spesialnya, Kehebohan Ibra "pulang kampung" mengalahkan pesta kelolosan Les Parisiens ke babak 16 besar.

Ibra untuk pertama kalinya kembali ke "rumah"-nya, Malmo, klub di mana dia mengawali karier profesionalnya pada tahun 1999 sebelum hijrah ke Ajax Amsterdam pada 2001.

Itu artinya sudah 14 tahun Ibra meninggalkan Malmo dan wajar ketika dia kembali ke sana, publik menyambutnya dengan suka cita. Ibra sendiri bahkan sempat meminta agar para pendukung Malmo menyanyikan namanya di dalam stadion.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada akhirnya, Ibra dan PSG berhasil menang telak lima gol tanpa balas atas Malmo, Kamis (26/11/2015) dinihari WIB, sekaligus memastikan diri lolos ke babak 16 besar dengan status runner-up.

Sayangnya, pesta kelolosan PSG untuk empat musim beruntun ke fase gugur masih kalah 'wah' dibanding kepulangan Ibra ke rumahnya tersebut.

"Hal yang patut kami soroti malam ini adalah permainan kami," ujar pelatih PSG, Laurent Blanc, seperti dikutip Soccerway.

"Sayang konteks laga ini sedikit terganggu. Dengan kembalinya Zlatan ke Malmo, kami nyaris lupa bahwa yang utama adalah kami bisa lolos ke babqk 16 besar," sambungnya.

"Kami tampil sangat fokus malam ini, dan kami menyulitkan Malmo selama 15 menit pertama. Butuh usaha keras juga untuk memenangi pertandingan ini. Kami memang tampil bagus malam ini," demikian dia.

(mrp/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads