AS Roma diprediksi belum mampu menandingi Real Madrid dalam perjumpaan kedua tim di babak 16 besar Liga Champions karena masih punya sejumlah masalah untuk dibenahi.
Roma akan menjamu Madrid dalam partai leg I babak 16 besar, Kamis (18/2/2016) dinihari WIB. Kedua tim sendiri baru mengalami pergantian pelatih pada bulan lalu; Zinedine Zidane melatih Madrid sejak 4 Januari, Luciano Spalletti menangani Roma pada 13 Januari
Menurut Arrigo Sacchi, mantan pelatih di Serie A yang juga pernah menjadi direktur sepakbola Madrid, Spalletti masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) untuk menemukan racikan terbaiknya buat Giallorossi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"(Spalletti) Berusaha menemukan keseimbangan. Mereka tidak dalam kondisi terbaiknya. Mereka memang sedang menang tapi kesulitan dan belum pada performa terbaiknya."
"Mereka punya pemain-pemain bagus, tapi kerjasama mereka butuh dipoles lagi karena mereka tidak bermain seperti sebuah tim. Pelatihnya tiba baru-baru ini dan cuma sedikit yang dapat dilakukan dalam wktu sesingkat itu. Tapi Spalletti berbakat dan akan berusaha semaksimal mungkin melawan Real Madrid," tuturnya.
(krs/rin)











































