Bayern Bertemu Benfica, Ribery: Stadion Mereka Luar Biasa

Bayern Bertemu Benfica, Ribery: Stadion Mereka Luar Biasa

Rossi Finza Noor - Sepakbola
Jumat, 18 Mar 2016 19:05 WIB
Bayern Bertemu Benfica, Ribery: Stadion Mereka Luar Biasa
Foto: Getty Images/Michael Regan
Munich - Gelandang Bayern Munich, Franck Ribery, antusias dengan hasil undian perempatfinal Liga Champions. Dia tak sabar mengunjungi kandang lawan Bayern di babak ini: Benfica.

Hasil undian babak perempatfinal Liga Champions, yang berlangsung di Nyon, Swiss, Jumat (18/3/2016), menghasilkan dua laga besar, yakni Barcelona vs Atletico Madrid dan Paris Saint-Germain vs Manchester City.

Sementara itu, di dua laga lainnya, dua tim raksasa yang dianggap sebagai kandidat juara, Bayern dan Real Madrid, menghadapi lawan yang relatif lebih ringan, yakni Benfica dan VfL Wolfsburg.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Baca Juga: Hasil Lengkap Undian Babak Perempatfinal Liga Champions]

Ribery menyebut hasil undian cukup bagus. Ia mengetahui Benfica sebagai tim yang memiliki pendukung amat fanatik. Ia menyebut bahwa kandang Benfica, Stadion Da Luz, punya atmosfer luar biasa.

"Saya pikir, hasil undian ini bagus buat kami. Tapi, Benfica adalah tim hebat dan punya beberapa pemain bagus. Stadion mereka luar biasa dan suporter mereka fantastis," ujar Ribery di situs resmi UEFA.

Benfica lolos ke perempatfinal setelah menyingkirkan Zenit St Petersburg. Zenit sendiri lolos ke babak 16 besar setelah tampil impresif di fase grup, di mana mereka menang 5 kali dan kalah 1 kali.



(roz/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads