Madrid Harus Main dengan Kepala Dingin

Jelang Liga Champions

Madrid Harus Main dengan Kepala Dingin

Meylan Fredy Ismawan - Sepakbola
Selasa, 12 Apr 2016 08:29 WIB
Madrid Harus Main dengan Kepala Dingin
REUTERS/Susana Vera
Madrid - Real Madrid punya beban mengejar defisit dua gol saat menjamu Wolfsburg di Santiago Bernabeu. Namun, untuk melakukannya, Los Blancos harus menjaga kepala mereka tetap dingin.

Kekalahan 0-2 di markas Wolfsburg pada tengah pekan lalu menyulitkan langkah Madrid untuk menembus semifinal Liga Champions. Tim besutan Zinedine Zidane itu harus menang dengan selisih minimal tiga gol pada pertemuan kedua di Bernabeu, Rabu (13/4/2016) dinihari WIB, untuk membalikkan keadaan.

Zidane menyadari bahwa beban yang dipikul timnya tidak ringan. Namun, dia juga mengingatkan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan untuk tidak panik di atas lapangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini adalah sebuah laga besar, tapi Anda butuh kepala dingin untuk bermain di dalamnya. Kami tidak akan memenanginya dalam 10 atau 15 menit pertama. Situasi bisa saja makin sulit kalau mereka mencetak gol, tapi hal itu bisa terjadi," ujar Zidane seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Kami harus fokus sejak menit pertama. Kami harus mencetak gol, tapi kami punya waktu 90 menit untuk melakukannya. Kami harus sabar," tambahnya.

"Orang-orang ingin melihat tim mereka bermain bagus dan saya yakin kami akan melakukan itu besok. Hasil leg pertama membuatnya jadi makin rumit, tapi juga makin menarik," kata Zidane.

(mfi/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads