Madrid unjuk kekuatan kala menjamu Legia di Santiago Bernabeu dalam lanjutan Liga Champions, Rabu (19/10/2016) dinihari WIB. Los Blancos memetik poin penuh usai membukukan kemenangan telak 5-1.
Ronaldo absen dalam pesta gol tersebut. Gol-gol Madrid disumbangkan oleh Gareth Bale, Marco Asensio, Lucas Vazquez, Alvaro Morata, dan gol bunuh diri Tomasz Jodlowiec.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menghadapi Legia yang di atas kertas tak diunggulkan, Zidane mengaku dirinya mengharapkan hat-trick atau bahkan empat gol dari Ronaldo. Tapi dua assist untuk gol Asensio dan Morata membuat Zidane cukup puas dengan penampilan Ronaldo.
"Saya tidak mengatakan sesuatu yang spesial kepada Cristiano setelah pertandingan," ujar Zidane usai pertandingan seperti dikutip dari ESPN FC.
"Kadang kami mengharapkan lebih banyak darinya. Dalam pertandingan seperti ini kami ingin dia mencetak tiga atau empat gol," lanjutnya.
"Tapi dia menyumbang dua assist, bahkan ketika dia tidak mencetak gol hari ini. Saya juga suka itu. Itu adalah bagian dari permainannya juga."
"Benar bahwa kami mengharapkan lebih darinya karena dia adalah Cristiano, dan dia tahu itu. Dia mencetak gol kemarin Sabtu, dan saya harap dia akan bikin gol pekan depan," katanya menambahkan.
(nds/cas)











































