Advocaat: Mourinho Bukan Pesulap

Jelang Liga Europa

Advocaat: Mourinho Bukan Pesulap

Kris Fathoni W - Sepakbola
Kamis, 03 Nov 2016 07:49 WIB
Advocaat: Mourinho Bukan Pesulap
Foto: Michael Steele/Getty Images
Istanbul - Pelatih Fenerbahce Dick Advocaat menyebut Jose Mourinho bukanlah pesulap, terkait startnya yang belum bagus-bagus amat bersama Manchester United.

Mourinho mulai menangani MU musim panas ini untuk menggantikan Louis van Gaal. Tapi perjalanan awalnya bersama The Red Devils belumlah memunculkan konsistensi.

Dalam enam pertandingan terakhir di seluruh ajang, MU-nya Mourinho bahkan cuma meraih dua kemenangan. Ini turut membuat MU masih terpaku di posisi delapan Premier League, terpaut delapan poin dari tiga besar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Advocaat, yang sebelumnya menangani Sunderland, percaya pada akhirnya MU akan kembali ke jalur kemenangan karena punya manajer sukses dan pemain-pemain bagus di tim. Tapi itu takkan terjadi dengan instan.

"Orang ini sudah membuktikan dirinya di seluruh negara dengan trofi-trofi yang pernah ia raih dan pencapaiannya sukar dipercaya, tapi ia bukanlah seorang pesulap," kata Advocaat seperti diwartakan Sports Mole.

"Ada sedemikian banyak pemain bagus di United, tapi hal itu membuat jadi sulit untuk menyusun komposisi tepat. Apakah Anthony Martial, Marcus Rashford, Wayne Rooney? Akan tetapi, ia tahu ini cuma perkara waktu. Saya yakin United akan mulai bermain untuk ikut memperebutkan posisi pertama di Premier League dan mereka bakal mulai memenangi pertandingan.

"Zlatan Ibrahimovic akan mulai mencetak gol karena ia tahu persis bagaimana caranya. Hari Sabtu (lawan Burnley) mereka punya sedemikian banyak peluang, sukar dipercaya mereka tak bikin gol. Tak ada alasan untuk merisaukan tim itu dan manajernya," sebutnya.

Fenerbahce akan menjamu MU di matchday 4 Liga Champions, Jumat (4/11/2016) dinihari WIB. Pada pertemuan sebelumnya di matchday 3, MU menang 4-1 saat didatangi Fenerbahce.


(krs/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads