Reus mendapatkan cedera tersebut saat Dortmund mengalahkan Leverkusen 6-2 di Signal Iduna Park, Sabtu (4/3/2017). Penyerang berusia 27 tahun itu cuma main hingga menit-menit akhir babak pertama sebelum digantikan oleh Christian Pulisic.
Pelatih Dortmund, Thomas Tuchel, memastikan Reus tak akan pulih sebelum pertandingan melawan Benfica, Rabu (8/3) mendatang. Padahal, Dortmund butuh menang dengan selisih minimal dua gol demi membalikkan keadaan setelah kalah 0-1 di leg pertama babak 16 besar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ini adalah kabar menyedihkan. Dia main di level tinggi selama berminggu-minggu. Ini adalah sebuah kerugian besar bagi kami yang tentunya menutupi kemenangan ini," imbuhnya.
Dalam beberapa musim terakhir, Reus memang bolak-balik ruang perawatan akibat berbagai cedera. Dia musim ini baru main 11 kali dalam 23 pertandingan Bundesliga yang dijalani Dortmund.
(mfi/nds)