Hebatnya Cristiano Ronaldo

Hebatnya Cristiano Ronaldo

Kris Fathoni W - Sepakbola
Rabu, 03 Mei 2017 09:47 WIB
Hebatnya Cristiano Ronaldo
Foto: Action Images via Reuters / Paul Hanna
Madrid - Lewat trigolnya, Cristiano Ronaldo memborong gol kemenangan Real Madrid atas Atletico Madrid. Berikut angka-angka yang memperlihatkan hebatnya seorang Ronaldo.

Dengan skor 3-0, Madrid melibas Atletico dalam El Derbi Madrileno yang hadir di partai leg pertama semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (3/5/2017) dinihari WIB.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Gol-gol dari aksi Ronaldo tersebut menjadi modal buat El Real dalam usaha menembus final, ketika gantian bertamu ke Vicente Calderon markas Los Colchoneros tengah pekan depan.

Berikut kehebatan Ronaldo yang tercermin dalam deretan angka-angka, seperti dirangkum BBC:

52 - Trigol Ronaldo membuatnya jadi pemain pertama yang mencapai 50 gol di fase knock-out Liga Champions.

13 - Ronaldo kini sudah mencetak 13 gol semifinal Liga Champions (10 buat Real Madrid, tiga untuk Manchester United) - terbanyak untuk pemain mana pun, termasuk ketika turnamen itu disebut European Cup (Piala Champions).

103 - Pemain internasional Portugal itu juga sudah mencetak lebih banyak gol Liga Champions ketimbang Atletico Madrid (100 gol).

7 - Ronaldo sudah menyamai total hat-trick Liga Champions milik pemain Barcelona Lionel Messi.

8 - Ronaldo sudah mencetak dua hat-trick Liga Champions secara berturut-turut dan delapan gol pada tiga laga terakhirnya di turnamen.

399 - Pesepakbola 32 tahun itu butuh satu gol lagi untuk mencetak 400 gol buat Real Madrid (*)


ket (*): Gol Ronaldo untuk Real Madrid: 399 atau 400?


(krs/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads