'MU Kuat di Setiap Lini'

'MU Kuat di Setiap Lini'

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 12 Sep 2017 14:29 WIB
Romelu Lukaku salah satu pemain yang membuat Manchester United dinilai lebih kuat. (Foto: Andrew Boyers/Action Images via Reuters)
Manchester - FC Basel akan menjalani laga pertamanya di Liga Champions musim ini melawan Manchester United. Tim asal Swiss itu menilai The Red Devils kuat di setiap lini.

MU membeli beberapa pemain di musim panas ini. Romelu Lukaku, Nemanja Matic, dan Victor Lindelof menjadi deretan pemain baru The Red Devils.

Skuat MU kian lengkap dengan kembalinya Zlatan Ibrahimovic setelah sempat dilepas. Pemain asal Swedia itu diikat dengan kontrak satu musim.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelatih Basel, Raphael Wicky, memberikan penilaian mengenai skuat MU kali ini. Pertandingan matchday 1 Liga Champions antara MU melawan Basel akan berlangsung di Old Trafford, Rabu (13/9/2017) dinihari WIB.

"Manchester United kuat di setiap area. Mereka sudah bekerja sangat baik di bursa transfer dengan kualitas yang sudah mereka tambahkan pada tim yang sudah sangat kuat," kata Wicky seperti dilansir oleh Manchester Evening News.

"Saat Ibrahimovic bergabung dengan tim, itu menjadi tambahan pemain lainnya. United merupakan unggulan di grup, mereka merupakan tim dan klub yang fantastis serta sudah banyak menyelesaikan pekerjaan bagus di bursa transfer musim ini," kata dia lagi.


(cas/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads