Chelsea akan bertandang ke Olimpico, Rabu (1/11/2017) dinihari WIB, di matchday 4 Liga Champions. Ini sekaligus akan jadi pertemuan kedua antara kedua tim, setelah sebelumnya berimbang 3-3 di matchday 3.
Ditahan imbang di Stamford Bridge membuat Morata menyadari Roma adalah lawan paling berbahaya di grup. Bahkan di laga tersebut, The Blues sempat berbalik tertinggal setelah unggul 2-0 duluan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Roma membuat saya terkesan di London. Mereka layak untuk menang dengan performa itu. Meski begitu, kali ini kami memulai dari awal lagi dan setelah tiga kemenangan beruntun ini, saya rasa Chelsea akan lebih panas," ungkap Morata kepada Gazzetta dello Sport.
"Siapa yang saya pilih antara Roma dan Atletico? Roma. Mereka memberikan kami sejumlah masalah di London. Kami memainkan laga sempurna di Madrid, tapi Roma punya sesuatu yang lebih ketimbang Atletico," imbuhnya dikutip Football Italia.
Chelsea saat ini memimpin klasemen Grup C dengan nilai tujuh, unggul dua angka dari Roma di posisi dua. Atletico di tempat ketiga dengan satu poin, sementara Qarabag jadi tim terbawah sementara karena belum mendapatkan poin. (raw/cas)











































