Turun dengan tim pelapis, Arsenal kalah 0-1 dari Cologne di matchday 5 Liga Europa. Dalam pertandingan RheinEnergieStadion, Jumat (24/11/2017) dinihari WIB, gol tunggal Cologne dicetak Sehrou Guirassy lewat eksekusi penalti.
Sepanjang laga, Arsenal tampil mendominasi dan mendapatkan beberapa peluang bagus. Dalam statistik yang dilansir ESPN FC, The Gunners tercatat melepaskan 16 tembakan, tujuh di antaranya mengarah ke gawang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami kalah dalam pertandingan di mana Cologne hanya punya satu tembakan selain penalti," Wenger mengatakan seperti dikutip Soccerway.
"Kami selalu kurang satu hal kecil untuk dapat gol. Cologne bertahan dengan semangat dan bagi mereka ini jadi malam yang sempurna."
"Jack Wilshere menciptakan situasi untuk mencetak gol dan nyaris bikin gol. (Danny) Welbeck, (Olivier) Giroud, dan Wilshere semua terlihat berbahaya, tapi kami kurang akurasi dan penyelesaian akhir," dia menambahkan.
(nds/mfi)











































