Mbappe bersama Paris Saint-Germain akan menghadapi Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions. PSG akan tandang ke Santiago Bernabeu di leg pertama pada 14 Februari 2018.
Menghadapi Madrid, Mbappe berarti akan bertanding melawan Ronaldo yang ia sebut sebagai idola masa kecilnya. Tapi itu tak mengurangi motivasi Mbappe untuk meraih kemenangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi saya adalah kompetitor dan orang yang sangat kompetitif dan yang saya inginkan adalah menang, menang, menang. Jadi tidak masalah siapa yang ada di hadapan kami, kami ingin menang," pemain berusia 19 tahun itu melanjutkan.
"Saya mengaguminya ketika masih muda, tapi itu berakhir. Sekarang saya pergi ke Bernabeu untuk bermain dan menang," Mbappe menegaskan.
Baca juga: Madrid Jadi Laga Pembuktikan PSG pada Dunia |











































