MU kalah 1-2 ketika menjamu Sevilla di partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/3/2018) dini hari WIB. The Red Devils tersingkir dari Liga Champions dengan agregat sama karena cuma bermain 0-0 pada laga leg pertama di markas Sevilla.
Menurut Scholes, permainan MU dalam racikan Mourinho saat ini sama sekali tidak menggigit. Bukan cuma saat di Old Trafford melainkan juga secara khusus di kandang Sevilla pada leg pertama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: MU yang Kecewa Masih Punya Asa di Piala FA |
"Tidak ada hasrat, energi, dan kecepatan pada tim ini. Saya tak bisa menjelaskan secara rinci, itu sulit dijelaskan. Akan menarik untuk mendengar apa komentar manajer. Semua kembali ke pertandingan pertama, sepakbola modern saat ini adalah tentang penguasaan dan mencoba mencetak gol."
"MU pergi ke sana dan bahkan tidak mencoba untuk menang ataupun mencetak gol," katanya.
-------
Dapatkan 10 merchandise menarik dari detikcom, dengan mengikuti survei ini
(krs/cas)











































