Pujian Gattuso buat Wilshere

Jelang Liga Europa

Pujian Gattuso buat Wilshere

Yanu Arifin - Sepakbola
Kamis, 15 Mar 2018 08:19 WIB
Gelandang Arsenal Jack Wilshere dipuji oleh pelatih AC Milan Gennaro Gattuso (Foto: Paul Childs/Reuters)
London - Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso melayangkan pujian buat gelandang Arsenal, Jack Wilshere, jelang bentrok di leg kedua babak 16 besar Liga Europa. Apa katanya?

Arsenal akan menjamu Milan di Stadion Emirates, London, Jumat (16/3/2018) dini hari WIB. Datang ke laga itu, The Gunners membawa keunggulan 2-0 dari leg pertama.


Jelang pertandingan besok, Gattuso memberikan pujian buat Wilshere, yang kontraknya dengan Arsenal akan habis pada akhir musim ini. Milan dan Juventus kabarnya melirik gelandang berusia 26 tahun itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya ingat ketika datang ke sini pada tahun 2012 di stadion ini, dia masih kecil, tapi saya pikir dia bisa bermain di liga manapun," Gattuso mengatakan seperti dilansir London Evening Standard.


"Dia mungkin tidak supercepat, tapi dia punya skill hebat, punya teknik bagus. Ketika dia mendapat bola, dia tahu persis ke mana harus mengirimnya,," lanjut Gattuso.

"Dia bisa mengubah tempo permainan, bermain sebagai gelandang tengah atau lebih ke depan. Dia memiliki masalah fisik, tapi dia punya bakat hebat. Saya tidak tahu bagaimana akhir dari persoalan kontraknya, tapi saya mengaguminya. Dia punya mental pemain Inggris, tapi bermain seperti orang Spanyol," ia menambahkan.

------

Dapatkan 10 merchandise menarik dari detikcom, dengan mengikuti survei ini.

(yna/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads