Jalannya Pertandingan
Bertanding di Etihad Stadium, Manchester, Kamis (18/4/2019) dini hari WIB, City langsung menekan Tottenham. Pada menit keempat, tuan rumah langsung mendapat golnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tottenham merespons cepat gol itu. Son Heung-min menyamakan kedudukan di menit ketujuh, setelah sepakannya dari luar kotak penalti gagal dibendung Ederson. Skor menjadi 1-1.
Tiga menit berselang, Tottenham berbalik unggul menjadi 2-1. Kembali lewat aksi Son, pemain Korea Selatan itu kali ini melepaskan tendangan melengkung dari sisi kiri kotak penalti, yang mengarahkan bola ke pojok kanan gawang City.
Semenit berselang, City yang gantian menyamakan skor menjadi imbang lagi. Bernardo Silva melepaskan sepakan jarak dekat, bolanya membentur Danny Rose, dan membuatnya bergulir ke dalam gawang Tottenham tanpa bisa digagalkan Lloris yang sudah mati langkah.
Parade gol sempat jeda sebentar, City kemudian menghadirkan gol kelima di babak pertama ini. Sterling mencetak gol keduanya pada menit ke-21, memanfaatkan umpan mendatar Kevin De Bruyne dari kanan. City pun unggul menjadi 3-2.
Setelahnya, City sempat punya dua peluang lagi melalui Bernardo Silva dan Sergio Aguero. Sementara Tottenham masih terus mengancam lewat Son. Tapi tidak ada gol tambahan tercipta, City pun unggul 3-2 atas Tottenham di babak pertama.Susunan Pemain
Manchester City: Ederson, Benjamin Mendy, Aymeric Laporte, Vincent Kompany, Kyle Walker, Ilkay Guendogan, David Silva, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, Bernardo Silva, Sergio Aguero
Tottenham Hotspur: Hugo Lloris, Danny Rose, Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Kieran Trippier, Victor Wanyama, Dele Alli, Moussa Sissoko (Fernando Llorente 40'), Christian Eriksen, Lucas Moura, Son Heung-min (yna/nds)











































