Liverpool Takkan Terlalu Ngoyo Uber Kemenangan di Camp Nou

Liverpool Takkan Terlalu Ngoyo Uber Kemenangan di Camp Nou

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Rabu, 01 Mei 2019 14:30 WIB
Liverpool bertandang ke Barcelona di leg pertama semifinal Liga Champions. (Foto: Andrew Boyers/Action Images via Reuters)
Jakarta - Liverpool mengindikasikan takkan terlalu ngoyo mengejar kemenangan di Camp Nou. 'Si Merah' tak mau justru terluka karena ambisi yang terlalu besar.

Liverpool bertandang ke markas Barcelona, Kamis (2/5/2019) dinihari WIB pada leg pertama semifinal Liga Champions. Ini akan jadi pertandingan ke-9 antara kedua tim di kompetisi Eropa.




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari delapan pertandingan sebelumnya, Liverpool unggul tipis dengan tiga kemenangan berbanding dua kemenangan milik Barcelona. Sebagai catatan, dua kekalahan itu tak ditelan Liverpool di Camp Nou.

Liverpool bisa cukup percaya diri menuju Camp Nou dengan bekal itu, tapi mereka juga mesti menyadari kemenangan akan sulit diraih. Barcelona sudah enam tahun tanpa kekalahan di Camp Nou pada ajang ini, melalui 31 laga dengan total 28 kemenangan.




Manajer Liverpool Juergen Klopp sudah mengantisipasi pertandingan berat di Camp Nou. Pria Jerman itu takkan keberatan kalau timnya hanya mendapatkan hasil imbang.

"Saya akan bilang bahwa hasil imbang takkan jadi hasil terburuk di dunia, tapi bukannya kami mengejar itu. Cuma ya, hasil yang oke lah," ujar Klopp.

"Begitu banyak orang datang ke Barcelona dan punya rencana. Pada akhirnya mereka mendapatkan pukulan yang layak," imbuhnya seperti dikutip BBC.


(raw/cas)

Hide Ads