Salzburg Vs Liverpool: The Reds Lolos atau Tersingkir? Ini Hitungannya

Salzburg Vs Liverpool: The Reds Lolos atau Tersingkir? Ini Hitungannya

Doni Wahyudi - Sepakbola
Selasa, 10 Des 2019 14:03 WIB
Liverpool bisa tersingkir dari Liga Champions jika kalah dari Salzburg malam nanti (Andrew Yates/Reuters)
Liverpool - Liverpool dalam ancaman besar tersingkir di fase grup Liga Champions. Bagaimana hitung-hitungannya supaya The Reds terhindar dari malu besar saat berhadapan dengan Salzburg?

Memasuki matchday terakhir Liga Champions, Liverpool (10 poin) bertengger di posisi teratas klasemen Grup E. Tapi anak asuh Juergen Klopp masih jauh dari aman, Napoli (9 poin) dan Salzburg (7 poin) masih bisa menyalip.

Si Merah akan menghadapi laga hidup mati malam nanti saat bertamu ke Red Bull Arena. Ini akan jadi laga yang sulit, karena ketika bermain di Anfield pada matchday pertama laga tuntas dengan skor ketat 4-3 untuk tuan rumah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



[Gambas:Opta]


Satu hal yang pasti, kemenangan akan meloloskan Liverpool sebagai juara grup.

Hasil imbang akan cukup meloloskan Liverpool ke fase knock out, tapi mereka terancam lolos hanya sebagai runner up. Jika pada laga lain Napoli bisa mengalahkan Genk, maka wakil Italia itu akan merebut posisi teratas.

Ancaman tersingkir terbuka cukup besar. Mohamed Salah dkk akan out jika kalah dengan skor 3-4 atau lebih besar. Skenario itu juga masih WAJIB dibarengi dengan kemenangan Napoli atas Genk.

Jika Slazburg menang atas Liverpool dan Napoli berimbang kontra Genk, maka tiga tim akan memiliki poin sama 10. Dalam kondisi ini Napoli dan Salzburg akan lolos karena keunggulan head to head.



Tim yang finis di posisi tiga akan melangkah ke babak 32 besar Liga Europa. Demikian dikutip dari situs resmi Liverpool.

Jadwal Salzburg Vs Liverpool
Rabu (11/12/2019)
00.55 WIB Salzburg vs Liverpool


Tonton video prediksi Salzburg Vs Liverpool berikut ini:

(din/nds)

Hide Ads