Senjata Rahasia Lyon: Moussa Dembele

Senjata Rahasia Lyon: Moussa Dembele

Afif Farhan - Sepakbola
Minggu, 16 Agu 2020 08:03 WIB
LISBON, PORTUGAL - AUGUST 15: Moussa Dembele of Olympique Lyon scores his teams second goal during the UEFA Champions League Quarter Final match between Manchester City and Lyon at Estadio Jose Alvalade on August 15, 2020 in Lisbon, Portugal. (Photo by Franck Fife/Pool via Getty Images)
Senjata Rahasia Lyon Itu Bernama Moussa Dembele. (Getty Images/Pool)
Lisbon -

Masuk sebagai pemain pengganti, cetak dua gol, dan menang. Dialah Moussa Dembele, senjata rahasia Lyon untuk kalahkan Manchester City di Liga Champions.

Manchester City vs Lyon yang menjadi laga perempatfinal Liga Champions tersaji di Estadio Jose Alvalade, Lisbon, Portugal pada Minggu (16/8/2020) dini hari WIB. Lyon secara mengejutkan mampu mengandaskan raksasa asal Inggris tersebut dengan skor akhir 3-1.

Man of the match dalam pertandingan itu adalah Moussa Dembele. Dirinya yang masuk sebagai pemain pengganti dapat mencetak dua gol!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Moussa Dembele kecewa tidak dimainkan sejak awal. Tapi saya bilang kepadanya, kalau kamu akan sangat sangat berperan begitu main," kata pelatih Lyon, Rudi Garcia seperti dilansir dari situs resmi UEFA.

"Dia pun akhirnya jadi penentu kemenangan kami," tegasnya.

ADVERTISEMENT
LISBON, PORTUGAL - AUGUST 15: Moussa Dembele of Olympique Lyon scores his team's second goal during the UEFA Champions League Quarter Final match between Manchester City and Lyon at Estadio Jose Alvalade on August 15, 2020 in Lisbon, Portugal. (Photo by Franck Fife/Pool via Getty Images)Moussa Dembele (tengah). (Getty Images/Pool)

Moussa Dembele masuk di menit ke-74 menggantikan Memphis Depay. Lima menit di lapangan, dirinya mampu mencetak gol dengan cara lolos dari jebakan offside.

Gol kedua pun berkat penempatannya di posisi yang tepat. Di menit ke-87, dirinya menyambar bola muntahan sepakan dari rekan setimnya, Aouar yang tak ditangkap sempurna oleh kiper City, Ederson.

Dembele benar-benar memanfaatkan dua peluangnya untuk menjadi gol!



Moussa Dembele sendiri merupakan striker muda asal Prancis. Masih berusia 24 tahun, dirinya memperkuat Lyon dari tahun 2018.

Musim 2019/2020, Dembele mampu mencetak 16 gol dari 27 penampilan di Liga Prancis. Sedangkan di Liga Champions, Dembele baru mencetak dua gol dan satu assist.

Bisa bawa Lyon terus melaju di Liga Champions, Moussa Dembele?

(aff/nds)

Hide Ads