Manajer Chelsea Thomas Tuchel menantikan duel menghadapi Real Madrid. Ia menilai laga ini bakal menghadirkan pengalaman yang dibutuhkan timnya untuk berkembang.
Chelsea harus berhadapan dengan Real Madrid di semifinal Liga Champions dalam upaya meraih gelar Si Kuping Besar. The Blues bakal lebih dulu bertandang ke markas Madrid, Estadio Alfredo Di Stefano, pada leg pertama, Rabu (28/4/2021) dini hari WIB.
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, paham betul duel kontra Madrid ini bakal sulit untuk anak asuhannya. Ini karena Los Blancos punya pengalaman yang sangat baik di Liga Champions. Mereka merupakan tim dengan gelar terbanyak di ajang ini dengan 7 kali menjadi juara era Liga Champions plus 6 trofi lainnya di era Piala Champions -- dengan total 13 trofi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Madrid saat ini juga tengah dalam tren positif. Mereka tercatat tak terkalahkan dalam 17 laga terakhir.
Baca juga: Timo Werner Akhirnya Buka Puasa! |
Meski begitu, Tuchel menegaskan bahwa duel mengadapi Real Madrid adalah laga yang diidam-idamkan oleh skuadnya. Ini akan menjadi pengalaman yang sangat baik untuk perkembangan permainan Chelsea.
Maka dari itu, ia ingin Chelsea tak gentar untuk menghadapi Madrid. London Biru bakal tetap tampil agresif demi bisa meredam pasukan Zinedine Zidane.
"Saat Anda bermain melawan Real Madrid, itu tidak mungkin tidak sulit karena mereka adalah tim paling berpengalaman dalam kompetisi ini," ujar Tuchel dikutip situs resmi Chelsea.
"Saat ini, mereka sedang dalam performa bagus, 16 pertandingan tak terkalahkan atau semacamnya jadi mereka akan memainkan pertandingan ini dengan percaya diri dan keyakinan penuh."
"Saya berharap kami bisa memainkan sepak bola yang penuh kreativitas dan agresivitas. Kami akan melawan mereka dengan kerja keras dan kemudian mari kita lihat siapa yang menang dari dua pertandingan ini."
"Ini menjadi tantangan besar, tetapi setelah itu kita akan menjadi lebih pintar dan lebih baik karena ini akan menjadi pengalaman besar bagi kami. Ketika Anda masih kecil, Anda bermimpi tentang pertandingan melawan Real Madrid. Sekarang itu terjadi, jadi kami sangat senang tiba dalam situasi di level ini," jelasnya.
Baca juga: Bukti Timo Werner Tidak Jelek-jelek Amat |