Liga Champions 2021/2022 akan segera bergulir. UEFA menyiapkan uang sebesar 1,1 miliar euro atau setara Rp 18,6 triliun rupiah untuk 32 klub perserta.
Drawing fase grup Liga Champions 2021/2022 akan dilaksanakan, Kamis (26/8/2021). Di Istanbul, Turki, pengundian itu digelar pukul 18.00 waktu setempat.
Sebanyak 26 tim lolos langsung ke babak fase grup. Sementara 6 lainnya harus menempuh jalur playoff.
UEFA menyiapkan uang hadiah untuk klub-klub yang sudah lolos. Di fase grup, tiap klub mendapatkan 15,65 juta euro.
Klub pemenang di laga fase grup meraih hadiah 2,9 juta euro. Sementara hasil imbang diberi match fee 930 ribu euro.
Untuk tim yang melaju ke babak 16 besar Liga Champions, UEFA memberi uang cash sebesar 9,6 juta euro. Uang untuk peserta perempatfinal makin besar, 10,6 juta euro.
Semifinalis akan mendapatkan 12,5 juta euro. Sementara finalis akan mendapatkan 15,5 juta euro.
Pemenang Liga Champions berhak mendapatkan uang tambahan 4,5 juta euro. Kalau ditotal, juara Liga Champions 2021/2022 akan mendapatkan 85,1 juta euro, setara Rp 1,37 triliun. Nilai itu bisa bertambah 3,5 juta euro karena akan berlaga di Piala Super Eropa.
Klub-klub peserta Liga Champions juga masih akan mendapat pemasukan dari hak siar televisi. Musim ini, UEFA mendapat 300,3 juta euro dari penjualan hak siar yang akan dibagikan ke klub peserta Liga Champions.
Pembagiannya tak cuma berdasar pada seberapa jauh satu tim bisa melaju, tapi juga pada nilai pada beberapa indikator lainnya.
UEFA juga menyiapkan hadiah tambahan yang diberi nama 'coeficient based ammount'. Ini merupakan sistem hadiah untuk 32 tim peserta, berdasar poin koefisien yang mereka punya selama berkompetisi di ajang antarklub Eropa selama 10 tahun terakhir.
Saat ini, Real Madrid ada di posisi teratas daftar klasemen koefisien saat berkompetisi di kancah Eropa selama 10 tahun terakhir.
Hadiah untuk Peserta di Liga Champions
Lolos fase grup
- 15,64 juta euro
- 2,8 juta euro menang laga
- 930 ribu euro bermain imbang
Lolos 16 Besar
- 9,6 juta euro
Lolos Perempatfinal
- 10,6 juta euro
Lolos Semifinal
-12,5 juta euri
Lolos Final
- 15,5 juta euro
Juara
- 4,5 juta euro
Simak Video "Video: UEFA Merilis Rekaman VAR yang Bikin Tendangan Penalti Alvarez Dianulir"
(cas/krs)