Babak I: Comeback, Milan Ungguli Liverpool 2-1

Rifqi Ardita Widianto - detikSepakbola
Kamis, 16 Sep 2021 02:50 WIB
AC Milan ungguli Liverpool 2-1 di babak pertama. (Foto: AP/Rui Vieira)
Jakarta -

AC Milan menyengat di menit-menit akhir untuk melakukan comeback atas Liverpool pada babak I. Gol Ante Rebic dan Brahim Diaz membawa Milan unggul 2-1.

AC Milan terdesak oleh Liverpool selepas start pertandingan di Anfield, Kamis (16/9/2021) dini hari WIB. Gol bunuh diri Fikayo Tomori membuat tuan rumah mendapatkan momentum besar untuk menguasai laga.

Tapi serangan cepat AC Milan bikin Liverpool kecolongan. Ante Rebic dan Brahim Diaz membalikkan kedudukan pada menit ke-42 dan 44.

[Gambas:Opta]

Jalannya Pertandingan

Liverpool langsung mendesak Milan selepas sepak mula. Naby Keita melepaskan percobaan jarak jauh dan membentur Simon Kjaer.

Peluang buat Liverpool di menit keempat. Jordan Henderson jeli melepaskan umpan terobosan ke Andy Robertson di kiri. Robertson meneruskannya dengan umpan silang yang disambar Divock Origi, tapi masih melenceng.

Umpan silang Trent Alexander-Arnold menyusul situasi korner disundul Joel Matip. Bola meluncur tepat ke arah Mike Maignan.

GOL! Liverpool memimpin di menit ke-9. Alexander-Arnold merangsek di kanan dan memainkan umpan 1-2 dengan Salah, untuk kemudian mencoba melepaskan umpan silang. Tapi bola membentur Fikayo Tomori dan mengecoh Maignan, lalu masuk ke gawang!

Penalti! Liverpool mendapatkan hadiah penalti setelah sepakan Robertson mengenai lengan Ismael Bennacer. Salah maju sebagai eksekutor, tapi sepakannya ke arah tengah dihalau Maignan.

Tekanan Liverpool membikin AC Milan kesulitan mengembangkan permainan. Milan bahkan tak mampu melewati separuh lapangannya sendiri.

Tuan rumah terus menekan Milan. Sepakan melengkung Salah di menit ke-30 mengarah ke gawang dan ditepis saja oleh Maignan.

Giliran tembakan Alexander-Arnold yang diblok Bennacer pada menit ke-34.

GOL! Milan menyengat di menit ke-42 dan menyerang cepat lewat kiri. Brahim Diaz mengoper ke Alexis Saelemaekers dan diteruskan ke Ante Rebic yang lolos di sisi kiri di dalam kotak penalti. Dengan sentuhan pertama, Rebic menaklukkan Alisson Becker dengan sepakan mendatar ke pojok kanan bawah.

GOL! Milan membalikkan kedudukan dua menit berselang. Lagi-lagi memulai serangan dari kiri, Rafael Leao merangsek dan menyodorkan umpan terobosan ke Rebic.

Kali ini Rebic mengoper ke tengah dan disambar Theo Hernandez. Sepakannya sempat dihentikan Robertson di depan garis gawang, tapi Brahim Diaz datang menyambarnya jadi gol. Babak pertama berakhir.

Susunan pemain:

Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Joe Gomez, Andy Robertson; Naby Keita, Fabinho, Jordan Henderson; Mohamed Salah, Divock Origi, Diogo Jota

AC Milan: Mike Maignan; Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Ante Rebic



Simak Video "Video: Ribut-ribut Usai AC Milan Tersingkir dari Liga Champions"

(raw/rin)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork