Karim Benzema Nyaris Tak Bisa Masuk Stamford Bridge

Karim Benzema Nyaris Tak Bisa Masuk Stamford Bridge

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Kamis, 07 Apr 2022 18:20 WIB
LONDON, ENGLAND - APRIL 06: Karim Benzema of Real Madrid celebrates after scoring their teams third goal and their hat trick during the UEFA Champions League Quarter Final Leg One match between Chelsea FC and Real Madrid at Stamford Bridge on April 06, 2022 in London, England. (Photo by Mike Hewitt/Getty Images)
Karim Benzema mencetak hat-trick saat Real Madrid menang 3-1 atas Chelsea di Stamford Bridge di leg pertama perempatfinal Liga Champions (Foto: Getty Images/Mike Hewitt)
London -

Karim Benzema jadi pahlawan Real Madrid saat menang di markas Chelsea. Sebelum pertandingan, Benzema rupanya sempat terancam tidak bisa masuk ke stadion.

Laga Chelsea vs Real Madrid di leg pertama perempatfinal Liga Champions digelar di Stamford Bridge, Kamis (7/4/2022) dini hari WIB. Los Blancos pulang dengan kemenangan 3-1.

Karim Benzema menjadi bintang kemenangan Madrid. Penyerang asal Prancis itu mencetak hat-trick ke gawang Edouard Mendy.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengungkap bahwa Benzema sempat nyaris tidak bisa masuk ke Stamford Bridge. Pemain berusia 34 tahun itu lupa menaruh kartu tanda masuknya.

"Sebelum pertandingan, Benzema tidak bisa menemukan kartu tanda masuknya," ujar Ancelotti kepada Amazon Prime.

ADVERTISEMENT

"Saya bilang kepadanya: 'Cepat atau kamu tidak bisa main!'. Untungnya dia menemukan kartunya."

Lewat gol-golnya ke gawang Chelsea, Karim Benzema berarti mencetak hat-trick dalam dua pertandingan Liga Champions secara beruntun. Sebelumnya, dia juga memborong tiga gol ke gawang Paris Saint-Germain.

"Karim Benzema semakin hari semakin bagus, seperti wine yang berkualitas," Ancelotti memuji strikernya itu.

"Setiap harinya dia makin jadi pemimpin, dia merasa makin penting di tim dan skuad ini. Dan saya kira itulah yang memberi perbedaan," katanya.

(nds/krs)

Hide Ads