Real Madrid akhirnya capai final Liga Champions. Benzema, Rodrygo, dan Courtois tampil terus oke tapi jangan lupakan satu nama ini. Eduardo Camavinga!
Real Madrid comeback dramatis atas Manchester City di semifinal Liga Champions. Kalah 3-4 di leg pertama, Madrid balas menang 3-1 di Bernabeu.
Los Blancos berhak melangkah ke final Liga Champions di Paris pada Minggu (29/5) mendatang. Liverpool sudah menanti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karim Benzema jadi aktor utama Real Madrid di Liga Champions musim ini. Benzema pimpin daftar top skor dengan 15 gol.
Rodrygo, pemain sayap ini juga kerap jadi penyelamat. Gol-golnya di laga Chelsea (perempatfinal) dan City, membawa Madrid kembali bernafas dengan gol penyeimbangnya.
Thibaut Courtois pun tampil apik menjaga gawang. Dirinya mampu membendung serangan-serangan mematikan lawan.
Tapi jangan lupakan satu nama ini. Gelandang muda si Eduardo Camavinga!
![]() |
Eduardo Camavinga memegang peranan penting di semifinal leg kedua konta Manchester City. Camavinga terlibat dalam tiga gol!
Gol pertama adalah hasil umpannya ke Benzema dan kemudian dilanjutkan ke Rodrygo untuk bikin gol. Gol kedua bermula dari dirinya memenangi duel perebutan bola dan selanjutnya berujung gol tandukan Rodrygo.
Gol ketiganya adalah hasil umpannya Valverde dan dilanjutkan ke Benzema. Nama terakhir dilanggar di kotak penalti dan sukses jadi algojo.
Eduardo Camavinga masih berusia 19 tahun. Dirinya memang belum tembus skuad utama Real Madrid, karena masih ada trio Casemiro-Modric-Kroos yang terus jadi andalan.
Meski begitu, Camavinga kerap diturunkan pelatih Carlo Ancelotti sebagai pemain pengganti. Ancelotti pun pernah berujar, kalau pemain asal Prancis itu punya kualitas mentereng!
"Dia mampu menunjukkan kualitasnya di lapangan. Dia penuh percaya diri dan membuat tim tidak perlu khawatir," ujarnya dilansir dari ESPN.