Babak I: AC Milan Unggul 1-0 atas Napoli

Babak I: AC Milan Unggul 1-0 atas Napoli

Randy Prasatya - Sepakbola
Kamis, 13 Apr 2023 02:51 WIB
MILAN, ITALY - APRIL 12: Davide Calabria of AC Milan competes for the ball during the UEFA Champions League quarterfinal first leg match between AC Milan and SSC Napoli at Giuseppe Meazza Stadium on April 12, 2023 in Milan, Italy. (Photo by Pier Marco Tacca/AC Milan via Getty Images)
AC Milan mampu mengungguli Napoli di babak pertama. (Foto: AC Milan via Getty Images/Pier Marco Tacca)
Milan - AC Milan menjamu Napoli di leg pertama perempatfinal Liga Champions. Rossoneri dalam posisi memimpin 1-0 di babak pertama.

Bertanding di San Siro, Kamis (13/4/2023) dini hari WIB, Napoli langsung mendapatkan peluang emas di menit pertama. Milan membuat kesalahan komunikasi di mulut gawang, Khvicha Kvaratskhelia gagal memanfaatkan setelah bola tembakannya mampu diblok bek Milan.

Semenit berselang Napoli mengancam Milan lagi. Kali ini bola tembakan Andre-Frank Zambo Anguissa mampu ditepis Mike Maignan.

Milan berupaya membalas untuk menekan. Namun, usaha anak asuh Stefano Pioli belum bisa menghasilkan tembakan.

Piotr Zielinski melepaskan tembakan dari luar kotak penalti di menit ke-11. Maignan masih bisa terbang untuk menepis bola.

Rafael Leao gagal memanfaatkan peluang emas dari serangan balik cepat di menit ke-25. Striker Milan itu melakukan solo-run dari tengah lapangan dan saat berada di kotak penalti Napoli gagal mengarahkan bola tembakannya ke gawang.

Sampai laga berjalan setengah jam belum ada gol tercipta. Duel sengit justru mulai banyak terjadi di lini tengah.

Milan berhasil memimpin 1-0 lebih dulu di menit ke-40. Sebuah skema serangan balik yang dibangun Brahim Diaz berhasil dituntaskan menjadi gol oleh Ismael Bennacer.

Milan nyaris memperbesar keunggulan di injury time. Simon Kjaer berhasil menyambut bola dari sepak pojok lewat sundulan, tapi masih mengenai mistar gawang dan skor tak berubah sampai turun minum.

Susunan Pemain:

Milan: Maignan; Calabria, Kaer, Tomori, Hernandez; Tonali, Krunic, Bennacer; Leao, Brahim, Giroud.

Napoli: Meret; Di Lorenzo, Rrahmani, Kim, MΓ‘rio Rui; Lobotka, Anguissa, Zielinski; Lozano, Elmas, Kvaratskhelia.


(ran/bay)

Hide Ads