Duel Napoli vs AC Milan siap hadir di leg kedua perempatfinal Liga Champions. Milan punya keunggulan agregat 1-0, tapi kejutan mungkin tidak akan berhenti!
Napoli vs AC Milan akan berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona, Rabu (19/4) pukul 02.00 WIB dini hari. Agregat sementara, AC Milan unggul 1-0.
Hasil seri 0-0 sudah cukup bawa Milan melangkah ke babak selanjutnya. Namun Napoli, tentu tidak mau semudah itu menyerah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pratinjau
Di leg pertama perempatfinal Liga Champions, Napoli sebenarnya tampil lebih mendominasi walau tanpa kehadiran Victor Osimhen. Ketika itu, Napoli lepas enam tembakan ke gawang berbanding dua tembakan oleh AC Milan.
Kiper Mike Maignan tampil perkasa. Kvaratskhelia cs akhirnya tekuk tidak berdaya.
Main di kandang sendiri, Partenopei pasti mau tampil lebih galak. Namun ingat, Rossoneri mampu mencukur mereka 0-4 di kandangnya sendiri pada laga di Serie A 3 April kemarin.
Napoli masih jaga asa untuk juara Liga Italia musim ini. Mereka juga masih mau terus melangkah ke babak tertinggi di Liga Champions. Sementara AC Milan, terakhir mereka juara Liga Champions adalah pada tahun 2006/2007!
Data dan Fakta
- Napoli memiliki rekor bagus hadapi AC Milan dan telah memenangkan 13 dari 33 pertandingan terakhir, Milan menang sembilan kali.
- Napoli telah menderita dua kekalahan melawan AC Milan bulan ini, tim sebelumnya yang menangi tiga pertandingan hadapi Napoli dalam rentang satu bulan adalah Lazio pada tahun 1995.
- Terakhir AC Milan tersingkir di fase gugur Liga Champions saat menangi leg pertama 1-0, adalah di musim 2012/2013 saat itu dihempaskan Barcelona.
- Napoli tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan kandang terakhir mereka di Liga Champions, dengan kekalahan sebelumnya terjadi saat melawan Manchester City pada 2017.
Baca juga: Napoli Subur, Milan Jangan Cuma Bertahan |
Team news
Napoli akan kembali diperkuat Victor Osimhen yang sudah pulih dari cedera. Namun, dua penyerang lainnya yakni Giovanni Simeone dan Giacomo Raspadori harus menepi karena cedera otot.
Eljif Elmas atau Tanguy Ndombele akan mengisi lini tengah yang ditinggalkan Anguissa. Dua pemain lainnya yang akan mengisi lini tengah yakni Stanislav Lobotka dan Piotr Zielinski lagi on fire, nama kedua terlibat dalam lima gol dari empat penampilan kandang di Liga Champions.
AC Milan telah mengistirahatkan banyak pemain di akhir pekan kemarin. Milan dalam kekuatan penuh!
Prediksi susunan pemain
Napoli: Meret; Di Lorenzo, Rrahmani, Jesus, Rui; Ndombele, Lobotka, Zielinski; Lozano, Osimhen, Kvaratskhelia.
AC Milan: Maignan; Calabria, Kjaer, Tomori, Hernandez; Krunic, Tonali; Diaz, Bennacer, Leao; Giroud.
Prediksi skor
Laga Napoli vs AC Milan diprediksi akan berjalan ketat. Keunggulan 1-0 Rossoneri bisa jadi sedikit pembeda tapi bukanlah jurang yang dalam buat Partenopei.
Supercomputer Opta memprediksi, Napoli punya kans kemenangan lebih besar dengan persentase 55,5 persen berbanding 20 persen! Kehadian Osimhen dinilai akan jadi faktor penentu!
Sports Mole memprediksi laga akan berjalan ketat dan skor seri 1-1. Itu artinya, AC Milan yang akan lolos ke babak selanjutnya!
Sportskeeda juga memprediksi hasil seri dengan skor 2-2. Sporting News memprediksi laga akan masuk ke babak perpanjangan waktu dan Napoli menang tipis.
Kami memprediksi Napoli akan coba mencuri gol cepat sejak menit pertama. AC Milan juga akan beri perlawanan ketat!
Siapakah yang akan beri kejutan? Sejauh ini Napoli bisa jadi favorit juara Liga Champions, namun Milan sepertinya begitu bernafsu untuk kembali berjaya di tanah Eropa.
Milan kami unggulkan akan lolos ke babak semifinal Liga Champions dengan melewati perlawanan berat Napoli.
(aff/krs)