Klasemen Liga Europa: Midtjylland Masih 100%, Tetap di Puncak

Klasemen Liga Europa: Midtjylland Masih 100%, Tetap di Puncak

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Jumat, 07 Nov 2025 07:30 WIB
HAMBURG, GERMANY - NOVEMBER 07: General view inside the stadium, as the UEFA Europa League logo, can be seen prior to the UEFA Europa League 2024/25 League Phase MD4 match between FC Dynamo Kyiv and Ferencvarosi TC at Volksparkstadion on November 07, 2024 in Hamburg, Germany. (Photo by Stuart Franklin/Getty Images)
Klasemen Liga Europa sampai matchday empat. (Foto: Getty Images/Stuart Franklin)
Jakarta -

Klub Norwegia Mitdjylland melanjutkan tren kemenangannya untuk memuncaki klasemen Liga Europa. AS Roma akhirnya menang sehingga masuk zona playoff.

Midtjylland meraih kemenangan keempat dari empat pertandingan pertamanya setelah menghempaskan Celtic 3-1, Jumat (7/11) dinihari. Midtjylland berhak menempati singgasana dengan perolehan 12 poin.

Posisi kedua dihuni wakil Jerman, Freiburg, setelah menang tipis atas Nice 3-1. Breisgau-Brasilianer mengoleksi 10 poin, sama dengan Ferencvaros (Hungaria) di tempat ketiga karena keunggulan selisih gol.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Celta Vigo sukses meraih kemenangan ketiga berturut-turut usai menumpas Dinamo Zagreb 3-0. Celta menduduki posisi empat klasemen Liga Europa setelah mengoleksi sembilan poin.

ADVERTISEMENT

Perolehan poin klub Spanyol ini sama dengan tiga klub lainnya, yaitu Braga, Aston Villa, dan Lyon yang menghuni urutan lima sampai tujuh berturut-turut.

Sementara itu, Roma bangkit dari kekalahan back to back di matchday keempat. Giallorossi mempermalukan tuan rumah Rangers 2-0, sekaligus melambung delapan peringkat ke posisi 18 dengan enam poin.

Fase liga kompetisi ini tinggal menyisakan empat pertandingan. Tim-tim yang finis delapan teratas akan lolos langsung ke babak 16 besar, sedangkan tim-tim di peringkat 9-24 mesti bertarung di playoff dulu untuk merebut delapan tempat tersisa.

Klasemen Liga Europa sementara hingga matchday keempat

PosTimMainMenangSeriKalahGDPoin
1FC Midtjylland4400812
2Freiburg4310510
3Ferencvaros4310410
4Celta Vigo430159
5Braga430149
6Aston Villa430149
7Lyon430139
8Viktoria Plzen422048
9Real Betis422048
10PAOK Thessaloniki FC421137
11Brann421137
12Dinamo Zagreb421117
13Genk421117
14FC Porto421107
15Fenerbahce421107
16Panathinaikos420216
17Basel420216
18Roma420216
19Lille420206
20VfB Stuttgart420206
21Go Ahead Eagles4202-16
22Young Boys4202-46
23Nottingham Forest412115
24Bologna412105
25Sturm Graz4112-24
25FK Crvena Zvezda4112-24
27Celtic4112-34
28Salzburg4103-23
29Feyenoord4103-33
30Ludogorets Razgrad4103-43
31FC FCSB4103-43
32FC Utrecht4013-41
33Malmoe FF4013-51
34Maccabi Tel Aviv4013-71
35Nice4004-50
36Rangers4004-70




(rin/pur)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads