Liverpool Kok Jadi Begini, Arne Slot?

Liverpool Kok Jadi Begini, Arne Slot?

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Kamis, 27 Nov 2025 07:20 WIB
Soccer Football - UEFA Champions League - Liverpool v PSV Eindhoven - Anfield, Liverpool, Britain - November 26, 2025 Liverpool manager Arne Slot and Liverpools Mohamed Salah after the match Action Images via Reuters/Jason Cairnduff     TPX IMAGES OF THE DAY
Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Jakarta -

Alih-alih keluar dari situasi sulit, Liverpool malah kian terbenam. Sang juara bertahan Liga Inggris berada di titik terendahnya.

Liverpool terbenam lebih dalam ke dalam situasi pelik musim ini. Kekalahan 1-4 dari PSV di Anfield, Kamis (27/11/2025), pada Matchday 5 Liga Champions, menandai hal tersebut.

Itu merupakan kekalahan ketiga beruntun, dengan margin tiga gol, di semua ajang. Sebelumnya mereka mereka dihajar 0-3 di markas Manchester City, lalu digilas Nottingham Forest dengan skor serupa di Anfield akhir pekan kemarin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ini juga berarti Liverpool sudah menelan sembilan kekalahan dalam 12 pertandingan di semua kompetisi. Sebuah rangkaian yang mengulang catatan 71 tahun silam, ketika hal serupa terjadi pada periode November 1953-Januari 1954 (9 kekalahan).

ADVERTISEMENT

Manajer Liverpool Arne Slot mengakui sangat sulit menghindari perasaan negatif di tengah keadaan rumit saat ini. Itu turut berpengaruh terhadap setiap aksi di lapangan.

"Emosinya sangat negatif dan mengecewakan. Saya harus bersikap positif terhadap reaksi para pemain setelah kami tertinggal 1-0. Sampai turun minum, kami bermain sangat bagus," ungkap Arne Slot di situs UEFA.

"Menurut saya kami punya cukup peluang untuk unggul 2-1. Saat jeda, rasa tidak ada yang memperkirakan kami akan kalah 4-1. Setelah turun minum, kami kebobolan gol kedua agak cepat."

"Setelah itu, kami masih punya beberapa kans bagus untuk mengubah skor jadi 2-2. Lalu kami kebobolan gol lain 10 atau 15 menit sebelum akhir. Ini sulit diterima."

"Mentalitas setelah tertinggal 1-0 itu sudah sesuai keinginan kami, tapi memang keadaan tidak selalu mudah setelah begitu banyak kekecewaan."

Lantas apa yang harus dilakukan Liverpool? Tiga kekalahan telak beruntun, dua di antaranya di markas sendiri, adalah sebuah tinju telak yang mendarat di muka salah satu tim terbaik Inggris.

"Satu-satunya cara adalah dengan menjalani ini. Kami harus menghadapi apa yang kami alami dan berjuang sangat keras. Akan lebih baik kalau kami tak selalu mendapatkan pukulan semacam ini dari kebobolan sebuah gol," jawab Slot.

Saksikan Live DetikPagi:




(raw/rqi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads