Rio Haryanto Puas dengan Pencapaiannya di 2015

Rio Haryanto Puas dengan Pencapaiannya di 2015

Rossi Finza Noor - Sport
Sabtu, 02 Jan 2016 07:06 WIB
Rio Haryanto Puas dengan Pencapaiannya di 2015
(Campos Racing)
Jakarta -

Memasuki tahun 2016, pebalap muda Indonesia, Rio Haryanto, sejenak melihat pencapaiannya selama 2015 yang baru saja berlalu. Mengingat Rio sudah melampaui target yang diinginkan, ia pun mengaku puas.

Rio tiga kali meraih kemenangan pada GP2 2015. Secara total, ia sukses naik podium sebanyak lima kali sepanjang musim lalu. Catatan tersebut, ditambah rentetan hasil lainnya, membuatnya finis di urutan keempat klasemen pebalap di akhir musim.

Pebalap berusia 22 tahun itu mengoleksi nilai 138, berada di bawah Stoffel Vandoorne (341,5), Alexander Rossi (181,5), dan Sergey Sirotkin (139). Rio sebenarnya berkesempatan untuk finis di urutan ketiga klasemen, namun balapan terakhir di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, dibatalkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di akhir tahun 2015, saya telah melampaui target di awal musim untuk menempati posisi 5 besar klasemen akhir. Peluang meraih posisi 3 besar klasemen pun sebenarnya sangat terbuka lebar tapi sayang balapan terakhir dibatalkan panitia," ujar Rio via e-mail kepada detikSport.

"Secara keseluruhan, saya senang dapat naik podium lima kali di GP2 dan semakin dekat dengan F1."

Tahun 2015 juga menjadi tahun, yang diakui Rio, tahun yang luar biasa. Selain melampaui target, ia juga kembali melakoni tes Formula 1 bersama Manor.

Pada kelanjutannya, Manor puas dengan tes yang dilakoni Rio dan menawarkan satu kursi pebalap untuk musim 2016.

"Kemenangan di Bahrain, Austria, dan Inggris masing-masing sangat berkesan karena semuanya diraih dalam tiga kondisi yang sangat berbeda. Selain itu, tes F1 yang ketiga kalinya juga tidak akan terlupakan," kata Rio.



(roz/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads