Putri Jakarta Pertamina Energi Tak Mau Jadi Runner-up Lagi

Jelang Final Proliga 2018

Putri Jakarta Pertamina Energi Tak Mau Jadi Runner-up Lagi

Novitasari Dewi Salusi - Sport
Kamis, 12 Apr 2018 18:03 WIB
Tim putri Jakarta Pertamina Energi tak ingin mengulang kegagalan di final Proliga 2018 (Foto: Novitasari Dewi Salusi)
Yogyakarta - Dalam dua tahun terakhir, putri Jakarta Pertamina Energi (JPE) harus puas dengan posisi runner-up Proliga. Kembali masuk final, JPE tak mau mengulang kegagalan.

Tim putri JPE lolos ke grand final setelah menempati peringkat pertama final four. Mereka akan menghadapi Bandung Bank BJB Pakuan di partai puncak yang akan digelar di GOR Amongrogo, Minggu (15/4/2018).

Ini jadi kali ketiga secara beruntun putri JPE lolos ke grand final. Namun dalam dua musim terakhir, mereka harus puas jadi runner-up setelah dikalahkan Jakarta Elektrik PLN.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Sudah tiga tahun kami jadi finalis. Cita-citanya jelas naik satu tingkat dari runner-up," Manajer tim putri JPE Widi Triyoso mengatakan dalam konferensi pers di Hotel Novotel, Yogyakarta, Kamis (12/4/2018).

Bandung Bank BJB Pakuan siap menurunkan kekuatan terbaiknya di laga final, termasuk Aprilia Manganang yang sempat cedera. Tapi, JPE tak gentar menghadapi siapa pun yang bakal diturunkan lawannya itu.

"Kami tidak membedakan pemain. Semuanya sudah merata dan kami sudah menyiapkan di setiap posisi," Widi menyatakan.

"Siapa pun dari pemain lawan yang kami hadapi, kami siap menghadapi. Kami sudah melakukan evaluasi sejak 2016, 2017, dan tahun ini."

(nds/mrp)

Hide Ads