Pevoli Yolla Yuliana berkisah mengenai Aprilia Manganang. Soal status eks pemain timnas voli putri itu dia meminta agar dimengerti.
Aprilia mengejutkan linimasa setelah pernyataan TNI AD yang mendeklarasikan statusnya sebagai laki-laki.
Padahal selama ini atlet kelahiran 27 April 1992 itu dikenal sebagai pevoli putri yang kerap langganan masuk Timnas voli di berbagai event nasional dan internasional. Meskipun ada juga yang sempat meragukan jenis kelamin Aprilia di beberapa kesempatan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lantas bagaimana respons sahabatnya mengetahui status Aprilia yang kini berubah menjadi laki-laki?
"Kaget sih pasti kaget soalnya enggak langsung dari April tahu informasinya. Tahunya dari berita. Terakhir kami masih video call tapi tak ada pembicaraan ke sana. Makanya kaget," kata Yolla dalam perbincangan dengam detikSport, Rabu (10/3/2021).
"Tapi saya pribadi dukung saja apapun yang baik buat April. Meski banyak juga yang kecewa dan menuduh kebohongan publik karena kondisi dia secara medical itu memang tidak diketahui. Jadi bukan kebohongan publik menurut saya tapi memang belum terdeksi," ujarnya.
Dalam sepengetahuan Yola sendiri, Aprilia dikenal sebagai sosok wanita. Selama ini pun ia tak memiliki masalah apapun yang menyinggung status gender Aprilia.
"Ya, dia kan cerita seperti itu, 'saya dari lahir cewek.' Pas menjelang remaja mungkin ototnya lebih maskulin, lebih keluar, dan untuk mencari tahu ke dalam butuh biaya karena dulu memang kami enggak ada arah ke sana (pria). April juga masih cuek dengan keadaan dia. Nah, mungkin berjalannya waktu dia ingin kejelasan," tuturnya.
Kendati disadari Yolla cepat atau lambat Aprilia bakal mencari tahu identitas gendernya. Sebab, selama ini sebagai wanita pun ia tak menonjol karena secara fisik lebih mengarah ke pria.
"Makanya itu pun jadi beban mungkin ya. Jadi cowok pun lebih sempurna daripada gender dia sekarang. Mungkin ya. Saya sih mendukung saja. Bukan karena dia setim sama saya, atau pemain voli juga, tapi lebih ke humanity," kata Yolla.
Menyoal sifat asli Aprilia, Yolla menilai, rekannya di Timnas ini memiliki sifat tertutup terhadap rekan-rekannya. Aprilia juga disebut jarang menceritkan hal-hal yang sensitif termasuk masalah gendernya.
"Dia gak pernah cerita soal itu mungkin karena sensitif juga. Tiap hari digunjang gunjing netizen dan saya sebagai teman dekat juga tak ingin cari tahu. Itu kan privasi," dia mengungkapkan.
Yolla lantas berharap agar seluruh pihak bisa memaklumi keputusan yang diambil oleh Aprilia.
"Ya buat warganet, itu kan kuasa Tuhan. Meskipun mau diapa-apain memang sudah garisannya seperti itu. Jadi mohon dimengerti lagi. Misalnya kita ada di posisi kita sama saja, serba salah juga. Mungkin netizen yang comment itu kecewa karena harapannya ingin cewek dan masih main voli lagi. Cuma kita lihat posisi positif dari April saja. Mungkin dia kariernya cemerlang dengan statusnya yang baru dan sebenarnya buat dia enggak ada rugi dan pengaruhnya," kata dia mengimbau.
(mcy/cas)