Khabib Tidak Mau Membayang-bayangi Islam

Khabib Tidak Mau Membayang-bayangi Islam

Afif Farhan - Sport
Kamis, 15 Jul 2021 11:35 WIB
Islam Makhachev
Khabib Tidak Mau Membayang-bayangi Islam (Instagram/ufcrussia)
Las Vegas -

Khabib Nurmagomedov percaya Islam Makhachev akan jadi juara UFC selanjutnya. Khabib pun tidak mau membayang-bayangi Islam dengan nama besarnya.

Islam Makhachev akan bertarung di UFC Fight Night pada Minggu (18/7) besok di UFC Apex, Las Vegas, Amerika Serikat. Islam akan menghadapi Thiago Moises.

Pertarungan tersebut bakal mempengaruhi posisi keduanya di klasemen kelas ringan UFC saat ini. Islam sementara menempati peringkat 9 dan Thiago ada di peringkat 14.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Khabib Nurmagomedov, eks juara UFC kelas ringan percaya kalau Islam Makhachev akan jadi calon juara berikutnya di UFC. Islam sendiri merupakan sepupunya Khabib dan sudah bersama-sama terjun di dunia MMA profesional.

"Islam punya potensi besar. Saya yakin dia akan jadi juara UFC pada dua-tiga tahun mendatang," terang Khabib kepada ESPN.

ADVERTISEMENT

"Pesan ayah saya sebelum meninggal adalah, ketika saya pensiun maka Islam menjadi juara berikutnya," lanjut Khabib.

ABU DHABI, UNITED ARAB EMIRATES - SEPTEMBER 07: Islam Makhachev of Russia compete against Davi Ramos of Brazil in their Lighhtweight Boutduring the UFC 242 event at The Arena on September 07, 2019 in Abu Dhabi, United Arab Emirates. (Photo by Francois Nel/Getty Images)Islam Makhachev (kiri) dan Khabib (Instagram)

Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev sama-sama merantau ke AS di tahun 2011. Keduanya juga sama-sama berlatih di America Kickboxing Academy (AKA).

Islam selalu berada di sudut octagon ketika Khabib bertarung. Kini gantian, Khabib yang menemani Islam.

"Saya memberinya masukan, energi, dan motivasi. Saya yakin dia akan cepat naik peringkat di kelas ringan," jelas Khabib.

Meski begitu, Khabib menekankan kalau dirinya tidak akan menjadi bayang-bayang Islam Makhachev. Khabib sendiri merupakan salah satu petarung terbaik yang pernah ada di UFC dengan tiga kali mampu mempertahankan titel juara dan punya rekor kemenangan fantastis 29-0.

"Islam akan menjadi juara karena dirinya sendiri, bukan karena dia adalah saudara saya atau dia dekat dengan saya. Banyak orang bilang seperti itu, tetapi saya tekankan kalau dia punya kemampuan dan pantas untuk menjadi juara selanjutnya," papar Khabib.

"Saya akan selalu mendukungnya, itu saja. Di dalam octagon, dia hanya akan bersama dirinya sendiri," tutup Khabib.

(aff/krs)

Hide Ads