Arifin Panigoro: Kongres PSSI Agar Hasilkan Program yang Jelas

Arifin Panigoro: Kongres PSSI Agar Hasilkan Program yang Jelas

- Sepakbola
Minggu, 18 Mar 2012 03:03 WIB
(detiksport/Rossi Finza Noor)
Palangkaraya - Pengusaha Arifin Panigoro menghadiri pembukaan Kongres PSSI di Palangkaraya, Sabtu (17/3/2012) malam. Ia berharap kongres menghasilkan program-program yang jelas.

Arifin Panigoro, yang menurut pihak PSSI datang di acara kongres dengan status sebagai "peninjau", berharap kongres tahunan pertama PSSI di era Djohar Arifin itu bisa menghasilkan sesuatu yang nyata untuk perbaikan sepakbola Indonesia.

"Kita di sini bukan hanya untuk mengumpulkan suara demi mempertahankan PSSI. Tapi kita ingin program-program yang jelas. Besok kongres akan dilakukan, dan butir-butir yang disampaikan harus jelas," ujar dia kepada wartawan di kantor gubernur Kalimantan Tengah, tempat acara pembukaan kongres.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Soal ribut-ribut, masak mau kongres terus? Jadi, besok yang kita lihat harusnya adalah program-programnya (PSSI). Oleh karenanya, kepengurusan yang masih muda ini wajar kalau mendapatkan koreksi," tambah Arifin.

"Kongres jangan cuma semangat di pembukaannya saja. Jangan saat kongres, yang rapat cuma notulennya, dan tinggal ketok palu," tuntas dia.

(a2s/krs)

Hide Ads