Owen Yakin Liverpool Bakal Bangkit

Owen Yakin Liverpool Bakal Bangkit

Putra Rusdi K - Sepakbola
Rabu, 26 Nov 2025 02:00 WIB
LIVERPOOL, ENGLAND - NOVEMBER 22: Alexis Mac Allister of Liverpool looks dejected after Nicolo Savona of Nottingham Forest (not pictured) scores his teams second goal during the Premier League match between Liverpool and Nottingham Forest at Anfield on November 22, 2025 in Liverpool, England. (Photo by Molly Darlington/Getty Images)
Foto: Getty Images/Molly Darlington
Liverpool -

Michael Owen yakin Liverpool bakal bangkit dari rentetan hasil buruk yang kini didapat. Keyakinan ini didasari karena The Reds sampat tampil apik di beberapa laga.

Liverpool tengah terpuruk di awal musim ini. The Reds hanya sekali menang di enam laga terakhir Liga Inggris.

Torehan buruk ini bikin Liverpool anjlok ke urutan ke-12 di klasemen Liga Inggris. Si Merah meraih 18 poin tertinggal 11 angka dari Arsenal di puncak klasemen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terpuruknya Liverpool ini terbilang mengejutkan. Pasalnya, mereka berstatus sebagai juara bertahan Liga Inggris.

Liverpool juga sangat aktif di bursa transfer musim panas lalu. Liverpool bahkan dua kali memecahkan rekor transfer pemain termahal di Liga Inggris saat mendatangkan Florian Wirtz dan Alexander Isak.

ADVERTISEMENT

Legenda Liverpool, Michael Owen, menilai start buruk Si Merah ini bakal berpengaruh dalam upaya mempertahankan gelar Liga Inggris. Meski begitu, Owen masih yakin Liverpool bisa bangkit bersaing di papan atas.

Keyakinan ini didasari karena Liverpool sempat tampil apik di beberapa laga terutama di Liga Champions. Mereka mampu meraih tiga kemenangan di Liga Champions dengan baru sekali kalah. Pada ajang tersebut, mereka bahkan mampu mengalahkan duo Madrid, Atletico Madrid dan Real Madrid.

"Kemungkinan besar mereka akan gagal, tapi saya masih berpikir itu masih bisa diraih," ujar Owen kepada Mennie Talks Podcast.

"Maksud saya, mereka bermain sangat buruk melawan Manchester City, tetapi mereka juga telah menampilkan performa yang luar biasa musim ini. Penampilan melawan Real Madrid itu, saya tahu skornya hanya 1-0, tapi bisa saja menjadi 4-0. Maksud saya, mereka benar-benar brilian."

"Selama satu babak melawan Villa, mereka brilian. Mereka mengalahkan Arsenal di Anfield. Mereka tidak bermain buruk secara konsisten," jelasnya.




(pur/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads