Chan/Goh melangkah ke semifinal Indonesia Masters 2019 setelah menyingkirkan pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith. Mereka menang dua gim langsung dengan skor 21-11, 22-20, di Istora, Jumat (25/1).
Kemenangan itu membawa mereka mengamankan tempat di semifinal. Di babak empat besar itu, mereka ditunggu Tontowi/Liliyana yang lebih dulu mengamankan tiket semifinal usai mengalahkan ganda Jepang Takuro Hoki/Wakana Nagahara 21-16, 21-14.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi Chan/Goh tantangan terberat mereka saat menghadapi Tontowi/Liliyana besok bukan karena kalah head to head dengan baru sekali menang dari sepuluh pertemuan dan pengalaman. Mereka juga harus mengalahkan antusiasme suporter Indonesia yang berisik sepanjang laga.
"Senang lah bisa berhadapan kembali dengan Tontowi/Liliyana. Terakhir kali di Indonesia Terbuka, dan sekarang bertemu lagi sebelum dia pensiun. Sangat menyenangkan," kata Goh.
"Kami akan menyiapkan mental yang kuat. Sebab, untuk kami besok adalah laga persahabatan. Kami harap bisa menikmati permainan karena ini penting buat kami," Chan menimpali.
Lantas bagaimana persiapan untuk meredam suporter Indonesia?
"Kami menyadari bahwa semua akan mendukung Tontowi/Liliyana pada pertandingan esok. Tidak apa-apa, saya hanya berharap kami bisa menikmati," kata Chan.
"Ya, kami harap ketika kami membuat poin suporter Indonesia juga bisa memberi dukungannya kepada kami," Goh menimpali dengan setengah bersenda gurau.
"Tapi kami akan melakukan yang terbaik besok," dia menambahkan.