Deschamps: Prancis Akan Beri Ronaldo Perhatian Khusus

Deschamps: Prancis Akan Beri Ronaldo Perhatian Khusus

- Sepakbola
Selasa, 07 Okt 2014 12:18 WIB
Deschamps: Prancis Akan Beri Ronaldo Perhatian Khusus
AFP/Francisco Leong
Jakarta - Prancis akan beruji coba dengan Portugal di akhir pekan ini. Pelatih Les Bleus, Didier Deschamps, menegaskan bahwa tim besutannya akan memberikan perhatian khusus pada Cristiano Ronaldo.

Bersama Real Madrid, Ronaldo sedang on fire. Dalam delapan laga yang dilakoni, dia mampu membukukan sebanyak 15 gol.

Dalam delapan laga itu, Ronaldo mengemas dua kali hat-trick, dan sekali membukukan quat-trick. Salah satu trigol dikemas Ronaldo saat Madrid memetik kemenangan 5-0 atas Athletic Bilbao.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua gol lain dalam pertandingan yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Senin (6/10/2014) dinihari WIB, dikemas oleh Karim Benzema.

Catatan itu sudah cukup menjadi bukti untuk Deschamps bahwa Ronaldo merupakan pemain depan yang berbahaya. Oleh sebab itu, dia pun berniat membatasi ruang gerak CR7 saat melakoni pertandingan, Sabtu (11/10)

"Itu mencuri perhatian khusus, tentu saja. Dalam situasi satu lawan satu, dia bisa membuat pebedaan. Membatasi pengaruhnya pada tim yang dibelanya merupakan suatu hal yang penting. Tapi, itu juga memberi kebebasan untuk semua pemain di sekitarnya," kata Deschamps di Sports Mole.

"Ini sungguh rumit. Dia merupakan pemain yang mempunyai efisiensi tinggi. Orang-orang yang datang ke stadion akan senang bisa melihat dia."

"Saya tidak tahu apakan dia akan bermain atau seberapa lama dia akan bermain. Sebabnya, Portugal akan mempunyai laga penting tiga hari setelahnya," imbuhnya.

(cas/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads