Dari tiga pertandingan yang telah dijalani di fase grup Kolombia memang baru kebobolan satu gol saja. Tetapi di sisi lain Los Cafeteros juga cuma mampu membuat satu gol saja, itu pun melalui Jeison Murillo yang merupakan seorang bek tengah.
Falcao sebagai ujung tombak utama Kolombia tak pelak dianggap paling bertangung jawab. Apalagi performanya memang belum juga membaik sejak cedera ligamen bersama Monaco pada bulan Januari tahun lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Para penyerang sudah tidak mendapatkan operan-operan bagus atau peluang matang, dan kita malah mengkritik mereka," ucap Valderrama kepada El Espectador yang dikutip TeamTalk.com.
"Sebagai penggemar, saya tahu bahwa orang-orang tidak puas karena kami tidak bermain dengan bagus, tapi kami harusnya tetap gembira karena sudah lolos ke babak berikutnya dan masih punya peluang meraih gelar juara."
"Falcao bukanlah masalahnya. Berapa peluang matang bikin gol, berapa kesempatan satu lawan satu dengan kiper, apakah Teo (Teofilo Gutierrez) dan Falcao memilikinya? Tidak satu pun. Demikian juga dengan Jackson (Martinez) atau (Carlos) Bacca," sebutnya.
Kolombia sendiri akan menghadapi Argentina, Sabtu (27/6/2015) pagi WIB besok, dalam partai perempatfina dengan Falcao dispekulasikan cuma akan duduk di bangku cadangan setelah di tiga partai sebelumnya senantiasa jadi starter--sekali main penuh dan dua kali diganti di babak kedua.
(krs/mrp)











































