Costa merupakan salah satu dari tiga pemain yang berusia di atas 23 tahun yang dipanggil Selecao. Dua pemain lainnya ialah bintang Barcelona Neymar serta kiper veteran Palmeiras Fernando Prass.
Akan tetapi, cedera Costa gagal pulih tepat waktu. Alhasil, si pemain mesti menghabiskan beberapa pekan ke depan untuk menjalani masa rehabilitasi bersama klub.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya sungguh menyesalinya," ucap CEO Bayern Karl-Heinz Rummenigge.
"Kami semua ingin Douglas bisa bermain di Olimpiade, yang digelar di negaranya sendiri. Tapi kesehatan dan kebugaran si pemain harus diutamakan."
Pesepakbola berusia 25 tahun itu menjalani musim pertama di Bayern dengan sukses. Dia membantu Die Roten meraih gelar dobel domestik dengan membuat tujuh gol an 18 assit dalam 43 penampilannya di seluruh kompetisi.
(rin/mfi)











































