Mimpi Bauza Menangi Piala Dunia 2018 Bersama Messi

Mimpi Bauza Menangi Piala Dunia 2018 Bersama Messi

Lucas Aditya - Sepakbola
Rabu, 01 Feb 2017 00:45 WIB
Foto: REUTERS/Marcos Brindicci
Buenos Aires - Pelatih Argentina, Edgardo Bauza, mempunyai satu mimpi. Dia ingin memenangi Piala Dunia 2018 bersama Lionel Messi.

Dalam tiga ajang besar yang diikuti, Argentina selalu gagal di babak final. Ketiga ajang itu adalah Piala Dunia 2014, Copa America 2015, dan Copa America Centenario tahun lalu.

Pada kegagalan terakhir, Messi sampai sempat memutuskan untuk pensiun dari Albiceleste. Dia akhirnya kembali setelah dibujuk oleh banyak orang, termasuk Bauza.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Argentina masih belum tampil meyakinkan di kualifikasi Piala Dunia 2018. Mereka tertahan di posisi lima klasemen dengan raihan 19 poin.

Kendati demikian, satu mimpi tinggi diungkapkan oleh Bauza. Dia ingin membawa tim Tango menjadi juara dunia, dengan Messi sebagai anggota skuatnya.

"Bersama Messi, yang saya pikirkan adalah memenangi Piala Dunia 2018," tegas Bauza di Marca.


(cas/rin)

Hide Ads