Ronald Koeman meninggalkan Timnas Belanda, untuk melatih Barcelona. Sebagai gantinya, Oranje kini menunjuk Frank de Boer sebagai juru taktiknya.
Koeman meninggalkan Timnas Belanda untuk melatih Barcelona pada musim panas ini. De Boer lantas menggantikannya, untuk memimpin negaranya.
Pada Kamis (24/9) WIB, Federasi Sepakbola Belana (KNVB) mengumumkan telah resmi menunjuk De Boer sebagai pelatihnya. Pria berusia 50 tahun itu dikontrak sampai 2022.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Artinya, De Boer akan memimpin Virgil van Dijk dkk sampai Piala Dunia 2022. Adapun ajang empat tahunan itu selanjutnya akan digelar di Qatar.
De Boer sendiri merupakan eks pemain Belanda, yang pernah memperkuat Ajax Amsterdam dan Barcelona. Di dua klub Eropa itu, kariernya cukup moncer dengan memenangi trofi juara Eredivisie dan Liga Champions bersama Ajax, dan memenangi Liga Spanyol di Barcelona.
Setelahnya, De Boer cuma membela klub seperti Galatasaray, Rangers, hingga klub Qatar seperti Al-Rayyan dan Al-Shamal.
Adapun karier kepelatihannya dimulai pada 2010, ketika melatih Ajax. Ia membawa de Godenzonen juara Liga Belanda empat kali beruntun sejak 2011-2014, sebelum pindah melatih Inter Milan, Crystal Palace, dan Atlanta United. Di Inter dan Palace, kariernya tak begitu moncer, dengan cuma bertahan beberapa bulan.
Terakhir di Atlanta United, De Boer juga meninggalkan klub akibat serangkaian hasil buruk. Dan kini, De Boer menerima pinangan Belanda, yang menjadi pengalaman pertamanya melatih tim nasional.
Timnas Belanda sendiri kini sedang bersaing di ajang UEFA Nations League. Pekerjaan berat pun menanti De Boer, sebab Belanda kerap gagal berjaya di kejuaraan internasional. Mampukah De Boer lebih baik dari Koeman, yang sempat membawa Timnas Belanda menjadi runner up UEFA Nations League?
(yna/nds)