Klasemen Grup D Euro 2020 Usai Skotlandia vs Rep Ceko

Klasemen Grup D Euro 2020 Usai Skotlandia vs Rep Ceko

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Selasa, 15 Jun 2021 08:40 WIB
GLASGOW, SCOTLAND - JUNE 14: Patrik Schick of Czech Republic battles for possession with Liam Cooper of Scotland during the UEFA Euro 2020 Championship Group D match between Scotland v Czech Republic at Hampden Park on June 14, 2021 in Glasgow, Scotland. (Photo by Andy Buchanan - Pool/Getty Images)
Klasemen Grup D Euro 2020 usai Skotlandia vs Republik Ceko. (Foto: Getty Images/Andy Buchanan - Pool)
Jakarta -

Grup D Piala Eropa 2020 telah menuntaskan rangkaian matchday 1. Berikut klasemen setelah laga Skotlandia vs Republik Ceko.

Pertandingan antara Skotlandia vs Republik Ceko pada lanjutan Grup D Euro 2020 berlangsung di Hampden Park, Glasgow, Senin (14/6/2021) malam WIB. Tampil di kandang sendiri, Skotlandia malah pulang dengan tertunduk lesu karena kalah 0-2.

Sepasang gol dari Patrick Schick memastikan kemenangan Republik Ceko. Salah satunya dibuat dengan cara spektakuler: Schick melepaskan tembakan dari tengah lapangan untuk membuat gol kedua Ceko di laga ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Golnya ke gawang David Marshall itu merupakan yang terjauh sejak Piala Eropa 1980. Gol ini tercatat dibuat dalam jarak 45,5 meter.

Gol spektakuler itu turut melontarkan Republik Ceko ke puncak Grup D Piala Eropa 2020. Tim besutan Jaroslav Silhavy memimpin dengan tiga poin dan keunggulan selisih gol atas Inggris di posisi dua.

ADVERTISEMENT

Inggris, yang sebelumnya menang atas Kroasia, sementara duduk di urutan kedua karena baru mengoleksi satu gol. Seperti diketahui tim Tiga Singa menang tipis 1-0 atas Kroasia pada laga pembuka Grup D.

Selanjutnya, Grup D akan mempertemukan Kroasia dengan Republik Ceko dan Inggris dengan Skotlandia.

Klasemen Grup D Piala Eropa 2020

Klasemen Grup D Euro 2020Klasemen Grup D Euro 2020 Foto: UEFA

Simak rangkuman keseruan Euro 2020/2021 di sini.




(raw/rin)

Hide Ads