Bale Gagal Penalti, Ramsey: Besok Lagi Biar Aku yang Eksekusi

Rifqi Ardita Widianto - detikSepakbola
Kamis, 17 Jun 2021 13:20 WIB
Gareth Bale gagal menceploskan penalti kala Wales menghadapi Turki di Euro 2020. (Foto: Getty Images/Naomi Baker)
Jakarta - Gareth Bale gagal menceploskan penalti kala Wales menang atas Turki. Aaron Ramsey lega kegagalan itu tak harus dibayar mahal timnya.

Momen Bale gagal mencetak gol dari titik penalti itu terjadi di menit ke-61, kala Wales menghadapi Turki di Olympic Stadium, Baku, Rabu (16/6/2021) malam WIB. Saat itu Wales dalam posisi unggul 1-0 berkat gol Ramsey di menit ke-42.

Beruntung buat Bale, kegagalan itu tak sampai memberikan napas baru buat Turki atau mengguncang timnya sendiri. Wales pada akhirnya menambah gol di menit ke-95 lewat Connor Roberts, sekaligus menyegel kemenangan 2-0 pada laga keduanya di Grup A Euro 2020.

Selepas laga, gelandang Wales Aaron Ramsey tak melewatkan kesempatan menggoda sang kapten, yang gagal memaksimalkan peluang dari titik penalti.

"Penalti itu jadi momen besar, tapi kami tidak panik. Kami tidak meninggalkan apapun di lapangan dan kami semua bekerja keras," ujarnya dilansir Metro.

"Dia mencoba untuk melesakkannya ke pojok atas. Mungkin sekarang aku akan kembali jadi eksekutornya," seloroh pemain Juventus ini.

Berkat kemenangan ini, Wales sementara duduk di posisi dua Grup A Euro 2020 dengan empat poin dari dua laga. The Dragons tertinggal dua poin dari Italia yang sudah dipastikan lolos.

Simak rangkuman keseruan Euro 2020 di sini.

Simak Video "Bantai Georgia 4-1, Spanyol Melaju ke Perempatfinal Euro 2024"


(raw/aff)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork