Uruguay Vs Paraguay: La Celeste Menang 1-0, Jadi Runner Up Grup A

Uruguay Vs Paraguay: La Celeste Menang 1-0, Jadi Runner Up Grup A

Yanu Arifin - Sepakbola
Selasa, 29 Jun 2021 09:17 WIB
Rio de Janeiro -

Uruguay tampil dominan atas Paraguay di Copa America 2021. La Celeste menang 1-0 atas Los Guaranies dan merebut posisi dua Grup A.

Di Estadio Olimpico Nilton Santos, Rio de Janeiro, Brasil, Selasa (29/6) pagi WIB, Uruguay bermain agresif sejak kick off. Laga baru berjalan enam menit, peluang didapat saat sepakan Giorgia de Arrascaeta membuat bola menerpa mistar gawang Paraguay.

Setelah bertubi-tubi menggempur gawang Paraguay, gol akhirnya didapat Uruguay lewat penalti. Miguel Almiron melanggar Nahitan Nandez di kotak terlarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Edinson Cavani maju jadi eksekutor, dan bisa menuntaskan tugasnya dengan baik. Skor 1-0 untuk keunggulan Uruguay atas Paraguay.

Paraguay praktis tak bisa mengembangkan permainan di babak pertama. Tak ada peluang mereka ciptakan, sehingga tetap tertinggal hingga jeda.

ADVERTISEMENT

Di babak kedua, Uruguay melanjutkan penampilan galaknya. Bertubi-tubi ancaman dihadirkan Cavani, Rodrigo Bentacur, dan Matias Vecino di sepuluh menit pertama paruh kedua. Tak ada gol kedua tercipta.

Pada menit ke-69, percobaan dilakukan Luis Suarez, yang masuk menggantikan Cavani. Namun, upaya penyerang Atletico Madrid itu masih bisa diredam.

Paraguay sempat menekan balik di menit ke-74. Dua ancaman coba dilepas Oscar Romero dan Carlos Gonzalez, namun kedua upaya itu bisa diblok.

Peluang terbaik Paraguay cuma datang di menit ke-80. Sundulan Angel Romero menyambut umpan Hector Martinez mengarahkan bola sedikit ke samping gawang Argentina.

Hingga laga bubar, skor tak berubah. Uruguay menang 1-0 atas Paraguay di laga terakhir Grup A.

Hasil ini membuat Uruguay mengemas 7 poin, menyalip Paraguay (6 poin), dan menjadi runner up Grup A Copa America 2021 di bawah Argentina (10 poin). Edinson Cavani cs maju ke babak perempatfinal, dan akan menghadapi Kolombia.

Susunan Pemain

Uruguay: Muslera, Nandez, Godin (Coates 46'), Gimenez, Vina, Valverde (Torreira 76'), Vecino (Caceres 57'), Bentacur, De La Cruz, Arrascaeta (Facundo 67'), Cavani (Suarez 68')

Paraguay: Silva, Alderete, Alonso, Rojas, Espinola (Martinez 57'), Romero, Gaston (Richard 74'), Villasanti, Samu (Cubas 73'), Avalos (Gonzalez 57'), Almiron (Romero 33')

(yna/pur)

Hide Ads