Musim panas ini Lionel Messi meninggalkan Barcelona untuk bergabung dengan klub lain. Sebuah rekornya pun otomatis direbut oleh pesepakbola lain.
Masalah keuangan membuat Barca tak kuasa mempertahankan Messi, yang kontraknya habis pada musim panas ini. Blaugrana pun sudah memastikan La Pulga takkan bertahan.
Di tengah ramainya rumor dan spekulasi mengenai calon klub baru Lionel Messi, menyeruak pula sebuah catatan mengenai satu rekornya yang harus direlakan untuk berpindah tangan. Tepatnya, dari Messi ke Mark Noble.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Merujuk pada catatan Transfermarkt, Lionel Messi sempat menjadi pemain yang paling loyal membela satu klub saja di antara lima liga top Eropa mengingat dirinya di Barcelona sejak 2000.
Apa yang terjadi musim panas ini membuat Messi dipastikan tak lagi di Barcelona alias berganti klub. Rekor itu pun kini dipegang oleh Mark Noble sebagai 'one man, one club' dengan masa bakti paling lama di lima liga top Eropa.
Berikut daftar 10 besarnya, yang sudah tanpa Lionel Messi:
10. Roberto Torres | Osasuna | 13 tahun, satu bulan
9. Gerard Pique | Barcelona | 13 tahun, tujuh bulan
8. Mario Gaspar | Villarreal | 13 tahun, tujuh bulan
7. Sergio Busquets | Barcelona | 13 tahun, tujuh bulan
 Sergio Busquets, bersama Lionel Messi, masuk jajaran pemain paling setia membela satu klub. Foto: Susana Vera/Reuters | 
6. Marcel Schmelzer | Dortmund | 14 tahun, satu bulan
5. Marcelo | Real Madrid | 14 tahun, tujuh bulan
4. Giorgio Chiellini | Juventus | 16 tahun, satu bulan
3. Francesco Magnanelli | Sassuolo | 16 tahun, satu bulan
2. Oier | Osasuna | 16 tahun, satu bulan
1. Mark Noble | West Ham | 17 tahun, tujuh bulan
 Mark Noble-nya West Ham United merebut rekor dari Messi sebagai 'pemain satu klub' paling lama di lima liga top Eropa. Foto: Getty Images/Julian Finney | 












































            
Sergio Busquets, bersama Lionel Messi, masuk jajaran pemain paling setia membela satu klub. Foto: Susana Vera/Reuters
Mark Noble-nya West Ham United merebut rekor dari Messi sebagai 'pemain satu klub' paling lama di lima liga top Eropa. Foto: Getty Images/Julian Finney