Sergio Ramos ungkap hubungannya dengan Lionel Messi. Sempat jadi rival panas di Spanyol, kini keduanya bahagia di PSG.
Satu dekade lebih, Sergio Ramos dan Lionel Messi saling sikut. Tak ayal, dulu Ramos berseragam Real Madrid dan Messi main di Barcelona.
Keduanya memulai penampilan untuk klubnya masing-masing itu di tahun 2005. Banyak cerita, foto, dan momen kala Ramos menyikut Messi dan juga sebaliknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Musim panas 2021, kedua pemain itu sama-sama berlabuh di Paris Saint-Germain (PSG). Tentu saja pecinta sepakbola agak kagok, melihat Sergio Ramos dan Lionel Messi kini bersahabat baik!
Baru-baru ini, Ramos pun mengungkapkan hubungannya dengan Messi. Ramos blak-blakan bilang, main bareng setim sama Messi adalah keistimewaan dan tahu kalau banyak fans yang penasaran tentang dirinya yang kini serim dengan Messi.
"Itu adalah sebuah keistimewaan, bermain dengan dia dalam satu tim. Jauh lebih buruk ketika dia menjadi lawan, saya menderita menghadapinya selama bertahun-tahun," ujar Ramos dilansir dari Marca.
"Kalau ada pertanyaan lebih enak hadapi Messi atau setim dengannya, jawabannya mudah, main setim dengannya," lanjutnya.
![]() |
Baca juga: LaLiga Merindukanmu, Messi |
Sergio Ramos turut memuji Lionel Messi. Baginya, Messi masih mampu berada di level tertinggi untuk bersaing meraih trofi.
"Messi terus tampil di level tertinggi," tegasnya.
"Saya tahu banyak orang penasaran dengan hubungan kami, hubungan saya dengan Messi kini luar biasa. Kami punya tujuan yang sama untuk memenangi banyak gelar bersama PSG," tutupnya.
(aff/cas)