Bek Belanda, Nathan Ake, enggan menganggap remeh Senegal yang kehilangan Sadio Mane. Ia merasa Singa Teranga tetap tim yang kuat.
Belanda menjadi salah satu unggulan di Piala Dunia 2022 menilik materi pemain yang dimiliki. De Oranje akan memulai kiprah di ajang ini dengan berupaya lolos dari Grup A.
Di Grup A, Belanda bakal berhadapan dengan Senegal, tuan rumah Qatar, dan Ekuador. Pada laga pertama, Belanda bakal berjumpa dengan Senegal di Al Thumama Stadium, Senin (21/11/2022) malam WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Senegal dianggap pesaing terberat Belanda di Grup A. Namun juara Afrika ini harus kehilangan bintang mereka Sadio Mane.
Mane tak bisa berlaga di Qatar akibat mengalami cedera. Absennya Mane jelas menjadi kehilangan besar untuk Senegal.
Pasalnya, ia menjadi pusat serangan Singa Teranga. Pemain Bayern Munich ini telah mengemas 33 gol dari 92 penampilan untuk Senegal.
Baca juga: Benzema Relakan Tempat di Skuad |
Bek timnas Belanda, Nathan Ake, menyesalkan tak bisa bermainnya Mane. Ia menilai Piala Dunia 2022 kehilangan salah satu pemain terbaik dunia.
Simak kumpulan informasi Piala Dunia 2022 di sini!
Meski demikian, pemain Manchester City, enggan menganggap remeh Senegal yang ditinggal Mane. Ia menilai Senegal tetap tim yang kuat.
"Absen Piala Dunia karena cedera sangat mengganggu, tidak hanya untuknya. Semua orang ingin melihat pemain top bermain di sini. Fakta bahwa Mane tidak ada adalah kerugian untuk Piala Dunia ini," ujar Nathan Ake dikutip dari Football Oranje.
Namun kami masih harus mempersiapkan pekerjaan yang sangat berat, karena Senegal tetap sangat kuat. Kami menganalisisnya dengan baik. Saya harap saya bisa bermain pada hari Senin," jelasnya.